Menuju konten utama

10 Penyebab Mobil Boros Bensin dan Cara Mengatasinya

Mobil boros bensin bisa menjadi tanda adanya masalah mesin. Dengan mengetahui penyebab mobil boros bensin, pengendara bisa menemukan solusi yang tepat.

10 Penyebab Mobil Boros Bensin dan Cara Mengatasinya
Ilustrasi Boros Bensin. foto/istockphoto

tirto.id - Kendaraan bermotor membutuhkan bahan bakar minyak untuk bisa bergerak. Dalam hal ini, para pengendara tidak jarang mengeluhkan borosnya bensin yang ia gunakan, baik untuk mobil maupun motor.

Pada dasarnya, mobil memang menghabiskan lebih banyak bensin daripada motor. Hal ini berkaitan erat dengan komposisi mesin dan ukurannya yang jelas jauh lebih besar. Namun, terlepas dari itu, ada beberapa penyebab mobil boros bensin.

Jika bensin mobil cepat habis, pemiliknya tentu terpaksa menghabiskan lebih banyak biaya. Lalu, apa penyebab bensin cepat habis? Berikut akan dijelaskan penyebab, ciri, dan cara mengatasi mobil boros bensin.

10 Penyebab Mobil Boros Bensin yang Perlu Diketahui

Mobil boros bensin bisa disebabkan oleh sejumlah faktor, seperti penunjang pembakaran, usia mobil, serta cara menggunakannya. Untuk memahaminya secara lebih rinci, Anda bisa membaca penjelasan penyebab bensin mobil boros berikut.

1. Sistem penyaringan kotor

Salah satu penyebab bensin cepat habis adalah penyaringan yang tidak bersih. Komponen filter udara yang kotor menyebabkan mesin kurang memperoleh suplai udara sehingga proses pembakaran memerlukan tenaga ekstra.

2. Usia mobil sudah tua

Penyebab bensin mobil boros juga bisa dikarenakan faktor usia. Komponen sistem pemantik yang sudah usang, misalnya, dapat menghambat proses pengolahan bahan bakar dan kinerja.

3. Bocornya knalpot

Knalpot yang bocor bisa menyebabkan pengeluaran bahan bakar berlebih pada mobil Anda. Situasi ini muncul karena mesin membutuhkan kinerja yang lebih tinggi dibanding biasanya untuk mencapai performa stabil.

4. Bahan bakar yang tidak sesuai

Pemilihan RON BBM sebagai bahan bakar mobil harus disesuaikan dengan jenis kendaraan serta rasio mesin kompresinya. Ketidaksesuaian BBM yang dipilih bisa menghambat proses penggerak mesin mobil sehingga pemakaian bahan bakar meningkat.

5. Agresif dalam berkendara

Berkendara secara agresif juga menyebabkan penggunaan bensin mobil boros. Ketika mesin dipaksa bekerja secara berlebihan, misalnya kebut-kebutan tanpa henti, bensin pun berkurang lebih cepat.

6. Jarang mengganti oli

Penggantian oli mobil harus sesuai jenis, tepatnya memakai oli mesin yang memang direkomendasikan sesuai pabrikan. Kinerja mesin meningkat akibat jarang ganti oli. Hal ini membuat oli mengental dan menghambat prosedur mesin, menyebabkan bensin mobil cepat habis.

7. Jarang atau tidak service mobil

Servis mobil biasa dilakukan rutin untuk mengecek berbagai komponen, baik di dalam mesin maupun eksternalnya. Komponen yang rusak bisa menurunkan performa sehingga mesin harus mengonsumsi bahan bakar lebih banyak.

8. Ban kendaraan tidak sesuai spesifikasi atau kurang angin

Ban mobil yang tidak sesuai spesifikasi pabrik dapat mengakibatkan masalah tertentu. Peristiwa serupa terjadi juga ketika ban kurang angin, yang membuat mesin harus meningkatkan pembakaran untuk mencapai performa normal.

9. Rusaknya sistem injeksi

Sistem injeksi mobil berpengaruh penting dalam pemasukan bahan bakar ke arah mesin. Kerusakan pada bagian injeksi dapat menambah jumlah cairan BBM yang masuk mesin, bahkan ada pula kasus kebocorannya.

10. Kerusakan busi

Berkaitan dengan sistem pemantik atau pembakaran, busi berperan sebagai komponen yang menimbulkan percikan untuk menyalakan mesin. Dinukil dari ABS Auto, busi yang aus atau rusak bisa meningkatkan penggunaan bahan bakar.

Ciri-Ciri Mobil Boros Bensin

Ada beberapa ciri mobil boros bensin yang bisa dirasakan oleh setiap pengendara. Karakteristik mobil yang mengonsumsi bahan bakar lebih besar dapat dipantau melalui beberapa hal berikut.

1. Lebih sering mengisi bensin

Pada kasus ini, Anda beranggapan bahwa bensin mobil cepat habis karena pengisian yang dilakukan tidak wajar. Sebut misalnya pengendara berjalan ke kota A menghabiskan sekian liter, tetapi pada perjalanan kedua dengan jarak serupa menjadi dua atau tiga kali lipat.

2. Tarikan mobil melambat

Ciri-ciri mobil boros bensin dalam poin ini memperlihatkan bagaimana kecepatan maksimal mobil menurun atau gasnya kosong. Situasi ini berpotensi terjadi karena beberapa sebab, termasuk kerusakan komponen tertentu yang menyebabkan bensin mobil boros.

3. Kinerja mesin menurun

Sehubungan dengan poin sebelumnya, kinerja mesin menurun dapat menyebabkan pengolahan BBM meningkat drastis. Jika mobil Anda terasa kurang performanya, bisa jadi mesin juga boros dalam mengonsumsi bensin.

4. Tercium bau bensin

Ciri mobil boros bensin juga bisa kita ketahui melalui indera penciuman. Jika ada bau bensin, artinya bensin tersebut tidak mengalir ke arah yang benar alias bocor. Kebocoran tersebut dapat menghilangkan cairan dari tempat penyimpanan atau alirannya.

Cara Mengatasi Agar Mobil Tidak Boros Bensin

Sejumlah solusi bisa diterapkan jika Anda sudah mengetahui penyebab mobil boros bensin. Berikut daftar penyelesaian kasus keborosan bensin mobil sesuai penyebabnya.

1. Berkendara normal

Penyebab mobil boros bensin salah satunya berkaitan dengan cara berkendara. Oleh karena itu, sebaiknya Anda berkendara secara baik dan normal, misalnya tidak terlalu sering menancap gas tanpa alasan, agar bensin tidak boros.

2. Servis di bengkel terdekat

Usahakan untuk rutin memperbaiki berbagai komponen, khususnya mesin, agar performa tetap stabil. Caranya tentu saja dengan membawanya ke bengkel.

3. Jangan gunakan ban modifikasi

Ban secara khusus sudah dirancang oleh pabrik kendaraan mobil untuk jenisnya masing-masing. Oleh karenanya, pakailah produk sesuai rekomendasi pabrik.

4. Jangan sembarangan memilih jenis bensin

Pemilihan bensin perlu memerhatikan spesifikasi mesin dan kesesuaiannya dengan produk terkait. Ketika Anda beli mobil baru, pihak yang menjual akan memberikan dokumen berisi informasi mobil beserta bahan bakar yang cocok.

5. Pastikan tekanan ban sudah sesuai

Ban yang kurang atau kelebihan tekanan bisa menjadi penyebab mobil boros bensin. Dikutip dari Astra Daihatsu, mobil dengan tekanan ban yang sesuai dapat membuat nyaman pengendara dan menghemat bensin.

Baca juga artikel terkait TIPS OTOMOTIF atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Gearbox
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Fadli Nasrudin