Menuju konten utama

1 Polisi Tewas dalam Kontak Senjata di Intan Jaya

Satu polisi tewas ketika Satgas Damai Cartenz kontrak senjata dengan kelompok bersenjata di Distrik Titigi, Intan Jaya, Papua Tengah, Rabu (22/11/2023).

1 Polisi Tewas dalam Kontak Senjata di Intan Jaya
Ilustrasi korban tewas. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Satu anggota kepolisian tewas ketika Satgas Damai Cartenz kontrak senjata dengan kelompok bersenjata di Distrik Titigi, Intan Jaya, Papua Tengah, Rabu (22/11/2023). Selain korban tewas, satu anggota lain mengalami luka-luka.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo, berujar kontak senjata terjadi saat Satgas Damai Cartenz melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) ranjau di Titigi

"Setelah tiba di lokasi dan melakukan olah TKP, sekitar pukul 12.28 WIT, personel mengalami gangguan tembakan dari kelompok bersenjata, yang kemudian berujung pada kontak tembak," ucapnya dalam keterangan yang diterima, Rabu (22/11/2023).

Menurut Benny, satu polisi bernama Bharada Bonifasius Jawa tewas akibat kontak senjata. Tak dijelaskan apakah korban tewas karena tertembak atau hal lain. Sementara itu, polisi bernama Bharatu Yohanes Seran mengalami luka tembak.

Benny menyebutkan, korban tewas dan korban luka merupakan anggota Subsatgas Tindak Operasi Damai Cartenz 2023. Kedua korban kemudian dilarikan ke RS di sekitar TKP.

Menanggapi adanya kontak senjata itu, kepolisian akan meningkatkan pengamanan di Intan Jaya.

"Jenazah dan korban luka tembak telah dievakuasi ke RSUD Timika untuk mendapatkan tindakan medis lebih lanjut," kata Benny.

"Aparat keamanan di Intan Jaya saat ini gencar melakukan pengejaran terhadap kelompok tersebut," lanjutnya.

Baca juga artikel terkait KORBAN TEWAS atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Reja Hidayat