Menuju konten utama

Wiranto Terkena Dua Tusukan di Perut, Kata Dirut RSUD Berkah

Direktur Umum RSUD Berkah Pandeglang menyebut Wiranto terkena dua tusukan di perut.

Wiranto Terkena Dua Tusukan di Perut, Kata Dirut RSUD Berkah
Menko Polhukam Wiranto memimpin rapat koordinator terkait kondisi keamanan Papuadi Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Senin (9/9/2019). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja.

tirto.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Wiranto dirawat di RSUD Berkah Pandeglang usai ditusuk orang tak dikenal. Wiranto terkena dua tusukan di bagian perut.

“Untuk Pak Wiranto ada dua tusukan di perut,” kata Direktur Utama RSUD Berkah Pandeglang Firman seperti dikutip Antara, Kamis (10/10/2019).

Firman menuturkan, selain Wiranto petugas medis juga menangani tiga orang lain yang juga terkana tusukan, yakni ajudan Wiranto, Kapolsek Menes dan seorang pegawai Universitas Mathla'ul Anwar.

Firman menjelaskan, sebelum dibawa ke RSUD Berkah, Wiranto dan tiga korban lainnya sempat mendapat perawatan di Puskesmas Menes.

Polri juga sudah mengkonfirmasi penusukan Wiranto oleh orang tak dikenal.

“Iya mas untuk [terduga] pelaku sudah diamankan,” kata Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo melalui pesan singkat kepada reporter Tirto, Kamis (10/10/2019).

Dalam rekaman video yang beredar, saat Wiranto keluar dari mobil dinasnya, seorang pria berbaju hitam mencoba menusuknya dari arah kiri. Tujuannya untuk menusuk perut bagian kiri Wiranto.

Beberapa orang di sekitar Wiranto mencoba mencegah tindakan terduga pelaku dengan menepis benda tajam. Wiranto yang roboh saat terjadi percobaan pembunuhan itu, langsung dilarikan ke RSUD Berkah Pandeglang.

Baca juga artikel terkait PENYERANGAN WIRANTO atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Maya Saputri