tirto.id - Layanan vaksin booster di sentra vaksinasi COVID-19 Stadion Patriot Chandrabaga (PCB) Bekasi akan kembali dibuka pada 9 Mei 2022. Hal ini menyusul berakhirnya periode cuti bersama dalam rangka Lebaran Hari Raya Idulfitri 2022
Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bekasi sebelumnya sempat mengumumkan bahwa layanan vaksin booster di sentra vaksinasi tersebut libur pada 29 April hingga 8 Mei 2022. Penetapan tanggal libur tersebut sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri yang ditandatangani pada 7 April 2022 terkait periode cuti bersama.
Stadion Patriot Chandrabaga merupakan salah satu sentra vaksinasi utama yang ada di Kota Bekasi. Sentra vaksinasi ini tidak hanya melayani pemberian vaksin booster, tetapi juga vaksin primer dosis 1 dan 2.
Layanan vaksin di sentra vaksinasi ini akan berlangsung setiap hari Senin hingga Jumat pukul 08.00 sampai 14.00 WIB. Pemberian vaksin dilakukan di Gate 9 Stadion Patriot Chandrabaga, Jalan A.Yani Nomo 2, Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan.
Target penerima vaksin COVID-19 di sentra vaksinasi Stadion Patriot Chandrabaga bukan hanya warga Bekasi, tetapi juga warga luar Kota Bekasi. Jenis vaksin yang akan disalurkan di Stadion Patriot Chandrabaga adalah Sinovac dan Covovax untuk penerima dosis 1 maupun 2, dan AstraZeneca bagi penerima dosis 3 atau booster.
Syarat Vaksin Booster di Stadion Patriot Chandrabaga Bekasi
Mengutip Instagram resmi Dinkes Kota Bekasi, berikut persyaratan yang harus dipenuhi peserta vaksinasi dosis 1, 2, maupun booster di sentra vaksinasi Stadion Patriot Chandrabaga:
- peserta membawa fotokopi KTP dan KK;
- peserta berbadan sehat dan melampirkan surat keterangan dokter apabila memiliki riwayat penyakit;
- peserta vaksinasi dosis 2 membawa bukti vaksinasi pertama dengan jenis vaksin yang sama;
- peserta vaksinasi dosis 3 atau booster menunjukkan e-tiket vaksin di aplikasi PeduliLindungi.
Cara Cek Tiket Vaksin Booster di PeduliLindung
Tiket vaksin dosis 3 akan diberikan pada masyarakat yang sudah memenuhi kriteria menerima vaksin booster. Tiket ini wajib ditunjukkan pada petugas sebelum menerima vaksin di berbagai sentra vaksinasi.
Tiket vaksin dosis 3 bisa diakses secara online melalui aplikasi serta website PeduliLindungi, dengan cara sebagai berikut:
1. Cara Cek Tiket Vaksin Booster di Aplikasi PeduliLindungi
- Buka aplikasi PeduliLindungi;
- Masuk dengan akun yang terdaftar;
- Klik menu “Profil” dan pilih “Status Vaksinasi & Hasil Tes COVID-19”;
- Status dan jadwal vaksinasi booster akan muncul di akun;
- Masuk ke menu “Riwayat dan Tiket Vaksin” untuk cek ketersediaan e-tiket.
2. Cara Cek Tiket Vaksin Booster di Website PeduliLindungi
- Buka websitepedulilindungi.id;
- Cek status dan tiket vaksinasi dengan memasukkan “Nama Lengkap”;
- Masukkan “NIK”;
- Lalu klik periksa.
Efek Samping Vaksin Booster AstraZeneca
Efek samping bisa dikembangkan setelah menerima suntikan vaksin booster, termasuk vaksin booster AstraZeneca. Menurut National Health Service (NHS) ada beberapa efek samping yang umum terjadi setelah menerima vaksin dosis 3, termasuk:
- lengan sakit khususnya di area bekas suntikan;
- kelelahan;
- sakit kepala;
- nyeri.
- tidak enak badan.
Gejala-gejala tersebut merupakan hal yang normal dan merupakan tanda bahwa tubuh sedang membangun kekebalan. Efek samping vaksin yang muncul biasanya tidak parah dan akan hilang selama beberapa hari. Obat-obatan seperti parasetamol dapat dikonsumsi bila perlu.
Namun, apabila gejala efek samping memburuk atau menimbulkan reaksi alergi, hubungi dokter atau penyedia layanan kesehatan segera.