Menuju konten utama

Utut Adianto Sebut Bambang Pacul Tak Maju di Pilkada Jateng 2024

Menurut Bambang Pacul, berlaga di pilkada bukanlah pilihan jalan hidupnya.

Utut Adianto Sebut Bambang Pacul Tak Maju di Pilkada Jateng 2024
Utut Adianto (2018). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww/18.

tirto.id - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) PDIP, Utut Adianto, mengatakan bahwa rekan separtainya, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, tak akan maju di kontestasi Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024.

Utut mengaku bahwa Bambang Pacul berkali-kali berbicara dengan dirinya ihwal tak akan maju dalam kontestasi. Bambang Pacul, kata dia, mengaku bahwa maju pilkada bukanlah jalan hidupnya.

"Kalau Mas Pacul, saya tahu beliau bilang ke saya berkali-kali, lebih dari tiga kali, tidak ingin maju pilkada. Dia mengatakan, ‘Saya bersikap kesatria. Kalau mengambil itu bukan jalan hidup saya’," ucap Utut.

Utut mengaku percaya dengan pernyataan Bambang Pacul itu.

"Saya yakin yang disampaikan bukan basa basi," tutur Utut.

Selain itu, Utut mengatakan bahwa partainya kini tengah mempertimbangkan sejumlah nama untuk dicalonkan di Jateng. Salah satunya adalah Ketum PSI, Kaesang Pangarep. Kendati demikian, keputusan resmi akan disampaikan dalam rapat DPP PDIP.

"Jadi, kalau Mas Kaesang dibilang Mbak Puan dipertimbangkan, tentu semua dipertimbangkan. Tapi, yang diputuskan siapa itu nanti melalui rapat pimpinan DPP," tutup Utut.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP, Puan Maharani menyebut partainya turut mempertimbangkan nama Kaesang untuk diusung di Pilkada Jateng. Hal itu merespons hasil survei dari Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang menempatkan Kaesang di jajaran teratas nama-nama yang populer untuk Pilkada Jateng.

"Menjadi salah satu pertimbangan juga," kata Puan di Kompleks Senayan, Selasa (2/7/2024) kemarin.

LSI sebelumnya merilis hasil survei terbaru terkait bursa di pemilihan gubernur Jawa Tengah 2024. Berdasarkan simulasi nama terbuka, diperoleh hasil bahwa Irjen Pol. Ahmad Luthfi menjadi kandidat terpopuler dengan persentase 5,2 persen.

Kemudian, Kaesang Pangarep berada posisi ke dua dengan 2,5 persen. Lalu, ada nama-nama Sudaryono dengan 2,1 persen, Bambang Pacul dengan 1,8 persen, Dico Ganinduto 1,7 persen, dan Taj Yasin Maimoen 1,5 persen.

Sementara itu, dalam simulasi 21 nama terbuka, Kaesang Pangarep unggul dengan raihan 15,9 persen, diikuti Ahmad Luthfi 12,9 persen, Abdul Wachid 7,8 persen, Raffi Ahmad 6,8 persen, dan Bambang Pacul 5,8 persen.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - Flash news
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Fadrik Aziz Firdausi