Menuju konten utama

Update Hasil Pilkada Sidoarjo 2020 Hari Ini Gus Muhdlor Ungguli BHS

Hasil Pilkada Sidoarjo 2020 hari ini menunjukkan Gus Muhdlor unggul tipis dari BHS.

Update Hasil Pilkada Sidoarjo 2020 Hari Ini Gus Muhdlor Ungguli BHS
Pekerja menata kotak suara Pilkada untuk persiapan pleno terbuka rekapitulasi tingkat kabupaten di Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (14/12/2020). ANTARA FOTO/Umarul Faruq.

tirto.id - Hasil Pilkada Sidoarjo 2020 belum menampilkan hasil 100 persen. Penghitungan suara oleh KPU masih dilakukan melalui laman Hitung Suara atau hitung cepat KPU. Dalam hasil sementara ini, pasangan Ahmad Muhdlor dan Subandi unggul tipis dari Bambang Haryo dan Taufiqulbar yang menduduki posisi nomor dua.

Menurut data KPU pada Rabu (16/12/2020) hingga pukul 08.45 WIB, berikut ini hasil Pilkada Sidoarjo 2020:

1. Pasangan nomor urut 1, Bambang Haryo dan Taufiqulbar menduduki posisi nomor 2 dengan perolehan suara 368.952 atau 38,3 persen suara.

2. Pasangan nomor urut 2, Ahmad Muhdlor dan Subandi unggul sementara dengan perolehan suara 383.713 atau 39,8 persen suara total.

3. Padangan nomor urut 3, Kelana Aprilianto dan Dwi Astutik menduduki posisi terakhir dengan perolehan suara 21,8 persen atau 210.280 total suara.

Sidoarjo baru melakukan penghitungan suara di 3485 dari 3531 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh Kabupaten Sidoarjo.

Perlu diketahui, data yang ditampilkan pada menu Hitung Suara KPU adalah data yang hasil foto formulir Model C.Hasil-KWK yang dikirim oleh KPPS melalui Sirekap.

Apabila terdapat kekeliruan data pada formulir Model C.Hasil-KWK, akan dilakukan perbaikan pada Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi di tingkat Kecamatan.

Apabila terdapat perbedaan data yang terbaca oleh Sirekap dengan data yang tertulis pada Formulir C.Hasil-KWK, akan dilakukan koreksi pada Sirekap Web Tingkat Kecamatan.

Data yang ditampilkan pada menu Hitung Suara bukan merupakan hasil resmi penghitungan perolehan suara. Penetapan hasil rekapitulasi penghitungan perolehan suara dilakukan secara berjenjang sesuai tingkatannya dalam Rapat Pleno terbuka.

Bambang Haryo-Taufiqulbar Siapkan Gugatan Pilkada Sidoarjo 2020

Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bambang Haryo Sukartono (BHS)-Taufiqulbar menyiapkan gugatan ke Mahkamah Konstitusi terkait hasil Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.

"Pasti akan gugat ke MK, tetapi kami masih menunggu hasil perhitungan resmi dari KPU Sidoarjo, karena kami yakin kami masih bisa memenangkan Pilkada Sidoarjo ini," kata Bambang Haryo kepada wartawan di Media Center BHS-Taufiq, Selasa (16/12/2020).

BHS mengemukakan, sampai saat ini timnya masih menginventarisasi data dan barang bukti yang akan menjadi bahan gugatan ke MK.

"Beberapa pelanggaran kami sampaikan kepada pihak terkait seperti Bawaslu, tentu ini kami harapkan bisa ke MK," katanya didampingi Taufiqulbar.

Ia mengatakan sampai saat ini pihaknya masih mematuhi proses penghitungan suara yang dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sidoarjo.

"Kami menghormati proses penghitungan suara karena kami yakin kami bisa memenangi Pilkada Sidoarjo," ucap BHS.

Oleh karena itu, BHS mengajak relawan dan simpatisan yang sudah menggunakan hak suaranya pada Pilkada 9 Desember 2020 untuk tetap bersatu dan berjuang hingga proses penghitungan suara selesai dilakukan.

"Kami berterima kasih kepada petugas keamanan dan juga penyelenggara pemilihan kepala daerah di Sidoarjo yang telah menjalankan tugasnya dengan baik sehingga Pilkada Sidoarjo berjalan dengan aman dan lancar," katanya.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2020 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Politik
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH