Menuju konten utama

Update Banjir Semarang Hari Ini dan Apa Saja yang Terdampak?

Berikut update kondisi banjir Semarang yang terjadi pada Rabu (13/4/2024) dan Kamis (14/3/2024). Apa saja yang terdampak?

Update Banjir Semarang Hari Ini dan Apa Saja yang Terdampak?
Foto udara sejumlah kendaraan terjebak kemacetan akibat banjir yang merendam persimpangan Tlogosari-Arteri Soekarno Hatta, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (31/12/2022). ANTARA FOTO/Aji Styawan/aww.

tirto.id - Banjir melanda berbagai titik di Kota Semarang sejak Rabu (13/4/2024) hingga Kamis (14/4/2024). Kondisi banjir terparah terjadi tadi malam, di mana jalanan sekitar Jalur Pantura Semarang terendam banjir dengan ketinggian mencapai 1,5 meter.

Kondisi banjir Semarang menyebabkan lalu lintas darat terdampak. Kemacetan dan jalur kereta api lumpuh akibat tergenang air. Lantas, bagaimana update kondisi terkini banjir Semarang?

Banjir Semarang terjadi lantaran hujan dengan intensitas tinggi sejak Rabu. Berdasarkan pemanatauan Tirto lewat tayangan CCTV PantauSemarang, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang masih melanda beberapa titik Kota Semarang sejak pagi ini hingga pukul 09.20 WIB.

Jalanan protokol Kota Semarang yang sebelumnya sempat macet terpantau ramai lancar tanpa tergenang air meskipun dilanda hujan. Sayangnya, beberapa titik Kota Semarang masih dilaporkan tergenang air lantaran hujan masih terjadi pagi ini.

Ketinggian banjir yang tercatat pada Kamis (14/3/2024) di berbagai wilayah Kota Semarang mencapai 15-80 centimeter (cm), sehingga melumpuhkan arus lalu lintas di kota itu.

Transportasi darat yang juga terdampak banjir Semarang adalah kereta api. Kondisi banjir menyebabkan KAI terpaksa mengalihkan perjalanan sejumlah kereta melalui jalur selatan.

"Sementara ada empat kereta yang dialihkan perjalanannya," kata Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Franoto Wibowo, seperti yang dikutip dari Antara.

Proses penanganan banjir masih terus diupayakan oleh otoritas setempat hingga hari ini. Menurut Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), pihaknya akan memastikan penangaan banjir di Ibu Kota Jawa Tengah itu akan dilakukan dengan cepat dan tepat.

BNPB sudah mengerahkan petugas gabungan reaksi cepat dalam rangka penanggulangan banjir Semarang yang masih beroperasi hingga Kamis. Selain itu, Pemerintah Kota Semarang juga mendirikan posko darurat Banjir di Balai Kota Semarang, Jalan Pemuda.

Sejauh ini belum dilaporkan adanya korban jiwa akibat banjir Semarang.

Dampak Banjir Semarang 13-14 Maret 2024

Dampak Banjir Semarang yang terjadi sepanjang 13-14 Maret 2024 menyebabkan lumpuhnya lalu lintas jalanan di sejumlah titik. Tak hanya itu, banjir menggenangi pemukiman warga dan melumpuhkan aktivitas warga setempat.

Berikut dampak banjir Semarang 13-14 Maret 2024:

1. Banjir Menggenangi Rumah Warga

Sejumlah warganet mengunggah kondisi banjir Semarang di tempat tinggalnya masing-masing di media sosial. Berdasarkan dokumentasi sejumlah warganet tampak berapa area perumahan terendam banjir dengan ketinggian bervariasi, antara 10 cm hingga 1 meter.

Wilayah-wilayah yang dikonfirmasi terendam banjir Semarang antara lain Jalan Padi Raya, Jalan Gebanganom, Kelurahan Muktiharjo, Kelurahan Sambirejo, dan Jalan Raya Kaligawe. Kondisi banjir di pemukiman warga terjadi sejak sore hingga malam hari.

2. Banjir Menyebabkan Jalanan Macet

Jalanan macet terjadi di sejumlah titik Kota Semarang akibat banjir. Kondisi macet terparah dilaporkan terjadi di sepanjang Jalan Raya Kaligawe Semarang arah Semarang-Demak yang merupakan rangkaian Jalur Pantura.

Masih dikutip dari Antara, wilayah ini tergenang banjir setinggi 40 cm hingga 1,5 m. Berdasarkan video-video yang beredar di media sosial, sejumlah kendaraan tampak kesulitan menerjang banjir karena lebih dari separuh bagian badan kendaraan tergenang.

Petugas lalu lintas dikerahkan untuk menutup arus lalu lintas ke Jalan Raya Kaligawe untuk mencegah penumpukan kendaraan di titik banjir. Kondisi ini menyebabkan lalu lintas lumpuh selama beberapa saat.

3. Banjir Menyebabkan Kereta Api Dialihkan

Banjir masih menggenang di beberapa titik rel kereta api yang melintas di Jalur Pantura hingga Kamis (14/3/2024). Kondisi ini menyebabkan empat perjalanan kereta api dialihkan.

Keempat perjalanan kereta api tersebut seharusnya melintasi Jalur Pantura hari ini. Namun, karena banjir keempat rute kereta api tersebut dialihkan ke jalur selatan.

Franoto menjelaskan bahwa banjir menyebabkan rel tergenang air dengan ketinggian lebih dari 10 cm di atas kop. Ia menjelaskan bahwa kondisi ini tidak memungkinkan untuk dilintasi kereta api.

Adapun daftar kereta api yang dialihkan merupakan kereta api dengan rute Solo-Yogyakarta-Purwokerto-Cirebon, yaitu:

  • 2 rute Kereta Api Argo Bromo Anggrek;
  • 1 rute Kereta Api Pandalungan;
  • 1 rute Kereta Api Brawijaya.

Lebih lanjut, Franoto menyampaikan bahwa PT KAI akan mengembalikan biaya tiket penumpang yang batal perjalanannya akibat pengalihan perjalanan tersebut.

"PT KAI menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan dari pola pengalihan perjalanan tersebut," katanya.

Baca juga artikel terkait BANJIR SEMARANG atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Iswara N Raditya