tirto.id - Kepolisian menangkap inisial RR, warga Kota Pematangsiantar, Provinsi Sumatera Utara. RR adalah pelaku pelatakan bom palsu pada dua hari sebelumnya.
Tas miliknya digantung pada sebuah tiang di Jalan Gunung Simanuk-Manuk, Pematangsiantar. Tas tertulis "awas bom".
Tim penjinak bom dari Polda Sumatera Utara sempat datang ke lokasi untuk memeriksa isi tas. Jalanan di lokasi juga sempat dikosongkan. Setelah diperiksa ternyata tas berisi sebongkah batu berukuran besar.
Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga mengatakan RR telah ditangkap. Polisi sedang menyelidiki kejiwaan RR karena motif dari teror bom palsu tersebut diduga hanya iseng.
"Sudah diamankan [dan] akan diperiksa [kejiwaannya]," kata Kapolres, Rabu (1/9/2021).
Kendati hanya berisi batu, pelaku tetap diburu dan akhirnya ditangkap karena telah meresahkan warga. Dalam proses penyelidikan, polisi dibantu oleh aparat TNI memeriksa sejumlah saksi yang mengetahui kronologi peletakan tas.
Kapolres berharap peristiwa seperti ini tidak terulang kembali karena dapat mengganggu aktifitas dan kenyamanan masyarakat di Pematangsiantar.
- Polri: Bom Palsu Cilacap Perbuatan Iseng yang Resahkan Masyarakat
- Polisi Pastikan Bom Palsu di Rumah Pimpinan KPK Berisi Semen Putih
- Pengeboman Hotel JW Marriott dan Jaringan Al Qaeda di Indonesia
- Polisi Buru 3 Orang yang Buang Benda Mirip Bom di Caman Bekasi
- Kominfo Catat 134 Konten Medsos terkait Teror Bom Makassar Diblokir
Editor: Zakki Amali