Menuju konten utama

TKN Setuju dengan Sikap Prabowo Tak Bersalaman dengan Anies

Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran mengamini sikap Prabowo yang enggan bersalaman dengan Anies seusai debat ketiga capres.

TKN Setuju dengan Sikap Prabowo Tak Bersalaman dengan Anies
Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran Roslan Roeslani (tengah), Sekretaris TKN Nusron Wahid (kiri), Komandan Tim Komunikasi TKN Budisatrio Djiwandono (kanan) memberikan keterangan pers terkait hari pertama kampanye TKN Prabowo-Gibran di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jalan Sriwijaya, Jakarta Selatan, Selasa (28/11/2023). ANTARA FOTO/Galih Pradipta/foc.

tirto.id - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran sepakat dengan sikap capres Prabowo Subianto yang memilih enggan bersalaman dengan Anies Baswedan usai debat ketiga Pilpres 2024.

Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Afriansyah Noor mengatakan langkah Prabowo itu sudah tepat, daripada berpura-pura baik, tetapi hati sedang marah. Menurut Afriansyah, mereka kesal dengan Anies yang beberapa kali menyerang Prabowo dalam debat itu.

"Lebih baik begitu daripada bermanis-manis hati, kami sedang dongkol. Karena Anies buat hati saya juga tidak nyaman alias kesal marah, tetapi bisa kami tahan emosi," kata Afriansyah kepada Tirto, Senin (8/1/2024).

Menurut Afriansyah, seharusnya Anies yang menemui Prabowo, karena pernah didukung Partai Gerindra ketika perhelatan Pilgub DKI 2017 silam. Dukungan Gerindra itu juga membuat Anies menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

"Kan, enggak ada masalah, seharusnya sebagai orang yang pernah didukung dan dibantu Prabowo, temui Pak Prabowo. Itu etika menurut saya," tutur Afriansyah.

Prabowo Subianto mengakui enggan bersalaman dengan capres nomor urut 1, Anies Baswedan saat debat sudah selesai. Menurut Prabowo, dari segi usia seharusnya Anies lebih dulu menghampiri dirinya untuk bersalaman ketika debat sudah selesai.

Sementara itu, Anies justru mengatakan dirinya mencari Prabowo, namun sudah tidak ada di panggung debat.

“Sesudah selesai saya mencari, tapi sudah tidak ada, jadi tidak tahu ke mana harus salaman,” kata Anies usai debat di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024) malam.

Sebelumnya dalam debat, berdasarkan pantauan Tirto, Anies dan Prabowo tidak berjabat tangan seusai debat ketiga Pilpres 2024. Berbeda dengan pasangan lain, Anies dan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, terlihat bersalaman. Begitu pun Prabowo dan Ganjar yang juga saling bersalaman.

Anies langsung menghampiri cawapres Mahfud MD dan cawapres Muhaimin Iskandar. Sementara, Prabowo langsung dihampiri oleh para ketua umum partai pengusungnya. Lalu, para tamu undangan juga mulai menghampirinya.

n

Diketahui, debat ketiga ini mengusung tema pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, dan geopolitik.

Pada saat perhelatan debata capres ketiga Minggu (7/1/2024), Anies beberapa kali mengkritik pernyataan Prabowo. Kritikan yang disampaikan terkait lemahnya ketahanan siber di pemerintahan, anggara ketahanan yang tinggi tetapi malah digunakan untuk membeli alutsista bekas. Kemudian kritikan lainnya adalah terkait program lumbung pangan yang menurutnya tak menguntungkan dan merusak.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES 2024 atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - News
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Dwi Ayuningtyas