Menuju konten utama

Tips Mengatasi Kolesterol Tinggi Setelah Lebaran Idul Fitri 2022

Cara mengatasi kolesterol tinggi usai Idul Fitri 1443 H atau Lebaran 2022. Salah satunya dengan berolahraga secara teratur.

Tips Mengatasi Kolesterol Tinggi Setelah Lebaran Idul Fitri 2022
Ilustrasi kolesterol. foto/istockphoto

tirto.id - Ketika sedang merayakan Lebaran Idul Fitri, sejumlah orang cenderung abai dengan mengonsumsi makanan dengan kolesterol tinggi. Sehingga kolesterol tinggi adalah salah satu yang perlu diantisipasi.

Padahal, mengonsumsi makanan dengan kolesterol tinggi bisa mengganggu kesehatan tubuh, terutama bagi And yang sudah berusia 40 tahun.

Tidak hanya faktor usia, kolesterol tinggi juga bisa menyerang mereka yang memiliki risiko penyakit darah tinggi, diabetes, obesitas, maupun kebiasaan merokok. Lantas, apa saja ciri-ciri kolestrol tinggi?

Ciri-ciri kolesterol tinggi

Umumnya, kolesterol tinggi tidak memunculkan gejala apa pun. MenurutHealthline, dalam banyak kasus kolesterol tinggi hanya menyebabkan kejadian darurat.

Contohnya, serangan jantung atau stroke. Untuk mengukur kadar kolesterol, satu-satunya cara yang bisa dilakukan ialah tes darah.

Kadar kolesterol Normal

Dikutip WebMD, profil lipoprotein untuk mengukur kadar kolesterol meliputi total kolesterol, LDL (low-density lipoprotein cholesterol, juga disebut kolesterol "jahat"), HDL (high-density lipoprotein cholesterol, juga disebut kolesterol "baik"), dan trigliserida (lemak yang dibawa dalam darah dari makanan yang kita makan).

Kelebihan kalori, alkohol, atau gula dalam tubuh diubah menjadi trigliserida dan disimpan dalam sel-sel lemak di seluruh tubuh.

Masih dari sumber yang sama, kolesterol LDL bisa menumpuk di dinding arteri dan meningkatkan peluang seseorang terkena penyakit jantung. Itulah yang menyebabkan, kolesterol LDL disebut sebagai kolesterol "jahat".

Lantaran semakin rendah jumlah kolesterol LDL, semakin rendah pula risiko kondisi kolestrol tinggi. Jika jumlah LDL 190 atau lebih, itu dianggap sangat tinggi. Lalu, apa tips mengatasi kolestrol tinggi?

Tips Mengatasi kolesterol tinggi

Dilansir dari laman KementerianKesehatan Indonesia, berikut empat tips mengatasi kolesterol tinggi yang bisa dilakukan pasca Lebaran.

1. Menerapkan pola makan sehat

Tips pertama yang bisa dilakukan ialah menerapkan pola makan sehat. Agar bisa terhindar dari kolesterol tinggi, perlu batasi konsumsi makanan yang mengandung kolestrol. Kemudian, hindari konsumsi minuman beralkohol, perbanyak makan sayur, buah-buahan, dan ikan.

2. Menurunkan berat badan berlebih

Tips kedua yang bisa dilakukan ialah menurunkan berat badan. Dengan menurunkan berat badan, kadar kolesterol total juga dapat menurun.

3. Berolahraga secara teratur

Tips ketiga yang bisa dilakukan, yaitu berolahraga rutin. Usahakan untuk berolahraga selama 30-60 menit tiap hari, misalnya jogging, lari, bersepeda, atau berenang.

4. Menghentikan kebiasaan merokok

Tips keempat yang bisa dilakukan ialah menghentikan kebiasaan merokok. Hal ini disebabkan, karena merokok dapat meningkatkan risiko penyakit jantung koroner dan mempecepat penumpukan plak dalam arteri.

Baca juga artikel terkait LEBARAN 2022 atau tulisan lainnya dari Ega Krisnawati

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Ega Krisnawati
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Yantina Debora