Menuju konten utama

Tim Kampanye Jokowi akan Pastikan Pemilih Pemula Tak Golput

"Pemilih pemula yang golput menurut saya jauh lebih penting untuk kita edukasi," kata Rofiq terkait Pilpres 2019.

Tim Kampanye Jokowi akan Pastikan Pemilih Pemula Tak Golput
Ilustrasi Pemilih pemula di Banda Aceh. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra

tirto.id - Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'aruf Ahmad Rofiq mengatakan akan meyakinkan para pemilih pemula agar tidak golput saat Pilpres 2019 mendatang.

Menurutnya salah satu cara untuk mengatasi munculnya gerakan golput dalam kalangan pemilih pemula adalah dengan memberikan edukasi terlebih dahulu.

"Pemilih pemula yang golput menurut saya jauh lebih penting untuk kita edukasi. Itu karena keputusan mereka menentukan masa depan bangsa ini. Kita akan meyakinkan ke mereka untuk ikut berpartisipasi," kata Rofiq kepada Tirto, Kamis (16/8/18) siang.

Cara edukasi yang dimaksud Rofiq dengan cara memperhatikan kebutuhan para pemilih milenial atau pemilih pemula.

"Kita yakin mereka itu punya kebutuhan sendiri. Masa depan, lapangan pekerja, kreatifitas, kehidupan mereka sehari-hari. Jika mereka dibuat secara nyaman dan dijamin kehidupannya, saya yakin masa yang akan datang mereka akan memilih Pak Jokowi," kata Sekjen Partai Perindo tersebut.

Ia mengatakan tersebut pasca agenda Pelatihan Media Sosial Kampanye Jokowi-Ma'aruf, yang dilaksanakan pada Kamis (16/8/18) pagi.

Pelatihan tersebut diselenggarakan di kompleks MNC Tv dengan peserta menyentuh 250 orang, yang berasal dari partai dan lembaga-lembaga relawan lainnya.

Rofiq mengatakan pelatihan tersebut menjadi bagian dari pembekalan awal untuk para Tim Kampanye Sosial Media agar paham apa yang akan dikampanyekan. Tim Kampanye Sosial Media akan bertugas mengeksploitasi segala kesuksesan yang diraih Jokowi-JK dalam satu periode pertamanya.

"Satu hal pasti adalah pemilih milenial itu menjadi sangat strategis. Sosmed itu menjadi platform paling efektif dalam melakukan kampanye. Kita juga ingin mengedepankan bahwa aspek kepemimpinan Pak Jokowi itu lebih bisa membawa perubahan bangsa ini ke depan," kata Rofiq.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Haris Prabowo

tirto.id - Politik
Reporter: Haris Prabowo
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Yantina Debora