Menuju konten utama
Pilpres 2024

Surya Paloh Puji AHY Cocok jadi Cawapres Anies Baswedan

“Jangankan Mas AHY, saya juga cocok (jadi cawapres pendamping Anies Baswedan).”

Surya Paloh Puji AHY Cocok jadi Cawapres Anies Baswedan
Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh datang ke Kantor DPP Partai Demokrat dan disambut oleh Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono pada Rabu (22/2/2023). (Tirto.id/M. Irfan Al Amin)

tirto.id - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh memuji Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan menyebutnya sebagai sosok yang layak menjadi cawapres pendamping Anies Baswedan.

Menurut Paloh, seluruh kriteria untuk menjadi cawapres melekat pada sosok AHY.

"Liat aja orang yang berdiri di sebelah saya ini (AHY), potongan ganteng semuanya," kata Surya Paloh dalam kunjungannya di Kantor DPP Partai Demokrat pada Rabu (22/2/2023).

Surya Paloh mengatakan mengatakan AHY merupakan seorang politikus handal. Walaupun tidak menjadi cawapres bagi Anies. Hal itu hanya menjadi sebuah pilihan dan bukan kewajiban.

“Ketika apa yang saya pahami bagi seorang AHY, cawapres boleh, enggak cawapres juga boleh,” tutur dia. “Itu adalah pemahaman saya dan mudah-mudahan saya tidak salah, tapi kalau ditanya pantas? Sekali lagi saya katakan (AHY) lebih dari pantas,” sambumg Paloh.

Surya Paloh kelakar bahwa dirinya juga cocok menjadi cawapres pendamping Anies Baswedan di Pilpres 2024. “Jangankan Mas AHY, saya juga cocok,” imbuhnya.

Meski demikian, Surya menyebut ihwal cawapres adalah kewenangan Anies selaku bakal capres Koalisi Perubahan. “Dari awal saya katakan, mengenai masalah pasangan cawapres, dari sejak awal deklarasi serahkan kepada capres,” pungkas dia.

Baca juga artikel terkait SURYA PALOH BERTEMU AHY atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Fahreza Rizky