Menuju konten utama
Survei SMRC Terbaru

SMRC: PDIP, Golkar, PPP Didominasi Pemilih Berpendidikan Rendah

SMRC merilis hasil survei yang menunjukkan pemilih PDIP, Golkar, PKB dan PPP didominasi oleh pemilih kritis dengan latar belakang pendidikan rendah.

SMRC: PDIP, Golkar, PPP Didominasi Pemilih Berpendidikan Rendah
Ilustrasi Partai Politik Peserta Pemilu. tirto.id/Ecun

tirto.id -

Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) merilis hasil survei yang menunjukkan pemilih PDIP, Golkar, PKB dan PPP didominasi oleh pemilih kritis dengan latar belakang pendidikan rendah.

Hasil survei SMRC bertajuk ”Tren Elektabilitas Partai Politik di Kelompok Pemilih Kritis” ini dipresentasikan Direktur Riset SMRC, Deni Irvani, melalui kanal YouTube SMRC TV pada Selasa, 25 April 2023.

Deni menyebut dari hasil pengambilan sampel dalam survei ini, diketahui bahwa mayoritas masyarakat Indonesia memilih di Indonesia itu berpendidikan SLTP ke bawah yaitu kalau digabung dengan SD ke bawah dan SLTP jumlahnya mencapai 54,4 persen.
"Sementara yang berpendidikan SLTA ada 33 persen dan yang berpendidikan perguruan tinggi itu hanya 12,6 persen," katanya.
Deni mengatakan bahwa dukungan paling banyak didapat oleh PDI Perjuangan (PDIP) dari kelompok masyarakat dengan tingkat pendidikan SLTP yaitu 28 persen.
"Sementara di kelompok yang berpendidikan perguruan tinggi itu 20 persen jadi lebih kuat di kelompok pendidikan lebih rendah," katanya.
Pola yang sama, disampaikan Deni, juga bisa ditemukan pada pemilih Golkar, PKB maupun PPP. Golkar dengan 13 persen pemilih SD dan 7 persen pemilih Perguruan Tinggi. PKB 10 persen pemilih SD dan 7 persen pemilih berlatar belakang pendidikan Perguruan Tinggi.

Sementara PPP dengan 4 persen pemilih berlatar belakang pendidikan SD dan 2 persen pemilih lulusan perguruan tinggi.

"Pola yang sama kita bisa lihat di Golkar, yaitu lebih kuat di kelompok berpendidikan lebih rendah. Diikuti dengan PKB polanya juga mirip lebih kuat di kelompok pendidikan lebih rendah. Juga terlihat pada PPP," kata Deni.
Sebaliknya, Deni menyebut sejumlah partai yang relatif lebih kuat di kalangan pemilih dengan pendidikan lebih tinggi itu adalah Gerindra kemudian Nasdem, Demokrat dan PKS.
Survei ini dilakukan pada 18-19 April 2023 dengan melakukan wawancara terhadap responden melalui telepon. Target populasi survei ini adalah warga negara Indonesia yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah dan memiliki telepon atau ponsel, sekitar 80 persen dari total populasi nasional. Pemilihan sampel dilakukan melalui metode random digit dialing (RDD).
RDD adalah teknik memilih sampel melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak. Dengan teknik RDD sampel sebanyak 831 responden dipilih melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak, validasi, dan screening.
Margin of error survei diperkirakan ±3,5% pada tingkat kepercayaan 95%, asumsi simple random sampling.

Baca juga artikel terkait SURVEI SMRC atau tulisan lainnya dari Fatimatuz Zahra

tirto.id - Politik
Reporter: Fatimatuz Zahra
Penulis: Fatimatuz Zahra
Editor: Maya Saputri