tirto.id - Sinopsis film Mangkujiwo 2 mengisahkan tentang beberapa orang yang berusaha membawa Mangkujiwo ke puncak kejayaan melalui jalur keji dengan pertumpahan darah. Film tersebut akan tayang di Bioskop CGV mulai 26 Januari 2023 mendatang.
Film Mangkujiwo 2 merupakan sekuel lanjutan dari komidi gambar Mangkujiwo pertama yang dirilis 2020 silam. Sama seperti film sebelumnya, Mangkujiwo 2 berada di bawah arahan sutradara Azhar Kinoi Lubis.
Kredit film Mangkujiwo 2 diinisiasi Dirmawan Hatta, sementara Erwanto Alphadullah bertugas sebagai penulis kreatifnya. Dilansir laman IMDb, berikut ini daftar artis yang berperan dalam film Mangkujiwo 2:
- Yasamin Jasem (Uma)
- Sujiwo Tejo (Brotoseno)
- Djenar Maesa Ayu (Nyi Kenanga)
- Karina Suwandhi (Karmila)
- Widika Sidmore (Maureen)
- Kiki Narendra (Jendral Amperawan)
- Marthino Lio (Rimba)
- Pritt Timothy (Kunto Haryo)
- Yayu A.W. Unru (Dargo Sentono)
- Yuyun Arfah (Kuntilanak)
- Ibnu Gundul (Arsya)
- Sara Wijayanto (Sri Sukma Rahayu)
- Kimberly Ryder (Sri Sukma Rahimi)
Film Mangkujiwo 2 dijadwalkan tayang pada 26 Januari 2023 mendatang melalui CGV Bioskop Indonesia. Trailer film tersebut telah diluncurkan 9 Desember 2022 lalu melalui kanal YouTube MVP Pictures ID.
Trailer film Mangkujiwo 2 memiliki panjang durasi 1 menit 54 detik. Dilansir YouTube MVP Pictures ID, trailer film Mangkujiwo 2 hingga hari ini telah mengantongi lebih dari 1 juta tayangan.
Sinopsis Film Mangkujiwo 2
Alur film Mangkujiwo 2 akan dimulai dengan keadaan setelah peristiwa pada film Mangkujiwo (2020). Selepas kematian Cokrokusumo, Uma berusaha melawan trauma sekaligus mencari jawaban atas keterlibatan Kuntilanak dengan hidupnya.
Di sisi lain, Brotoseno, Nyi Kenanga, dan Kamila terus berusaha membawa Mangkujiwo ke puncak kejayaan. Sama seperti film sebelumnya, mereka menggunakan cara-cara keji sehingga terjadi pertumpahan darah.
Sembari menunggu rilisnya film Mangkujiwo 2 pada 26 Januari 2023 di CGV Bioskop, pemirsa dapat menonton trailernya terlebih dahulu melalui saluran YouTube MVP Pictures ID, yakni sebagai berikut:
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Ibnu Azis