Menuju konten utama

Setelah Essien dan Cole, Raphael Maitimo Siap Perkuat Persib

Persib Bandung memperkenalkan pemain rekrutan terakhir mereka yakni Raphael Maitimo saat launching klub di Stadion Siliwangi, Kota Bandung.

Setelah Essien dan Cole, Raphael Maitimo Siap Perkuat Persib
Pemain Persib tampil di panggung pada acara peluncuran tim dan 'jersey' Persib di lapangan Siliwangi Bandung, Jawa Barat, Minggu (2/4). Persib Bandung siap mengikuti kompetisi Liga 1 musim ini. ANTARA FOTO/Agus Bebeng/foc/17.

tirto.id - Setelah menggandeng Michael Essien dan Carlton Cole, Persib Bandung memperkenalkan pemain rekrutan terakhir mereka yakni Raphael Maitimo saat launching klub di Stadion Siliwangi, Kota Bandung.

"Terima kasih pertama bertemu dengan bobotoh luar biasa. Semoga saya bisa bikin sukses tahun ini. Mudah-mudahan saya bisa berkontribusi banyak untuk tim ini," ujar Maitimo di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Minggu (2/4/2017) malam, seperti dikutip dari Antara.

Maitimo mengakui dirinya sudah menjalin komunikasi dengan manajemen Persib sejak masih berseragam Arema. Namun, karena saat itu masih terikat kontrak, dirinya urung bergabung dengan klub berjuluk Maung Bandung tersebut.

"Akhirnya tahun ini saya bisa bergabung dengan Persib," kata dia.

Masuknya, pemain naturalisasi asal negeri kincir angin tersebut melengkapi skuat Persib untuk mengarungi kompetisi Go-Jek Traveloka Liga 1 Indonesia 2017.

Di Persib, Maitimo akan mengenakan jersey dengan nomor punggung 10 yang sempat dipakai oleh Eriks Weeks, Robertino Pugliara, dan Makan Konate.

Di tempat yang sama, Pelatih Persib Djadjang Nurjaman mengakui telah membidik gelandang tersebut sejak sebulan yang lalu. Namun ia enggan memberitahukan hal tersebut ke publik.

"Sudah sebulan lalu, cuma ga diumumkan pingin surprise saja," kata dia.

Ia berharap dengan skuat yang ada, timnya dapat berbicara banyak saat kompetisi dimulai dengan mengulang menjadi juara seperti tahun 2014.

"Ini Maitimo (rekrutan) terakhir ini. Dengan skuat sekarang Insya Allah optimis. Step by step ingin mempertahankan gelar juga," kata dia.

Baca juga artikel terkait SEPAKBOLA INDONESIA atau tulisan lainnya dari Maya Saputri

tirto.id - Olahraga
Reporter: Maya Saputri
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri