Menuju konten utama

Sekjen Nasdem: Jokowi akan Konvoi dari Gedung Joang 45 ke KPU Besok

Konvoi Jokowi mendaftar capres-cawapres ke KPU dimulai sekitar pukul 8.00 WIB hingga 10.00 WIB pagi dan bakal diikuti 5 kendaraan besar.

Sekjen Nasdem: Jokowi akan Konvoi dari Gedung Joang 45 ke KPU Besok
Presiden Joko Widodo. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/wsj/18.

tirto.id - Joko Widodo (Jokowi) disebut akan berkonvoi pada Jumat (10/8/2018) dari tempat bersejarah menuju kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam rangka pendaftaran capres-cawapres untuk pilpres 2019.

Sekretaris Jenderal NasDem Jhonny G. Plate menyebut ada pilihan tempat bersejarah yakni Gedung Joang 45 atau Tugu Proklamasi.

"Kami sementara me-reserve Gedung Joang 45 atau Tugu Proklamasi. Kalau ditanya kepada saya, kemungkinannya Gedung Joang 45 karena lebih mudah," ujar Jhonny saat dihubungi Tirto pada Kamis (9/8/2018) pukul 13.30.

Jhonny mengatakan konvoi Jokowi mendaftar capres-cawapres ke KPU dimulai sekitar pukul 8.00 WIB hingga 10.00 WIB pagi dan bakal diikuti 5 kendaraan besar.

"Pagi antara jam 8 hingga 10. Ada Mobil, truk, bus begitu. Konvoi," ujar Jhonny.

Pihaknya juga enggan mengerahkan massa sebab ingin menghormati para warga Nusa Tenggara Barat (NTB) yang korban gempa. Setelah diguncang dua gempa besar pada pekan lalu, gempa susulan kembali terjadi di Lombok, NTB siang 12.25 tadi. Kali ini gempa berkekuatan 6,2 Skala Richter (SR).

"Kami tidak buat riuh melalui mobilisasi massa dan seterusnya. Lebih baik kami dalam formasi formal pendaftaran," pungkas Jhonny.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Husein Abdulsalam

tirto.id - Politik
Reporter: Husein Abdulsalam
Penulis: Husein Abdulsalam
Editor: Yantina Debora