tirto.id - Samsung pada akhir Januari 2019 akan meluncurkan seri Galaxy M di India. Muncul pertanyaan kemudian, mengapa Samsung memilih India sebagai pasar perdana smartphone terbaru andalannya itu?
Dilansir dari Reuters Senin (14/1/2019), Samsung sedang berupaya memulihkan pasarnya di India--market terbesar kedua setelah Cina--usai direbut Xiaomi pada akhir 2017.
Menurut lembaga riset Canalys dan Counterpoint, Xiaomi menguasai pasar ini dan menggeser Samsung untuk pertama kalinya di dua atau tiga kuartal pada 2018.
Kepala Bisnis Ponsel Samsung India Asim Warsi mengatakan, bakal ada 3 varian seri Galaxy M yang dirilis di India. Sayangnya, ia enggan mengungkap detail spesifikasi yang diusung.
"Seri M ditujukan untuk konsumen milenial India dan akan diluncurkan global setelah diperkenalkan di India pada akhir Januari," ujarnya.
Adapun 3 ponsel seri Galaxy M baru rencananya dijual online di situs Samsung dan retail online India terpilih. Samsung berharap, ini dapat membantu perusahaan menggandakan penjualan online.
Samsung juga ingin mempertajam fokus mereka di India lantaran memiliki pasar menggiurkan. Menurut Asim, sekitar 350 juta orang di India masih beum menggunakan smartphone. Langkah ini meneruskan upaya Samsung yang telah dilakukan sebelumnya.
Tahun lalu, Samsung membuka pabrik pembuatan ponsel di pinggiran Kota New Delhi yang diklaim Asim sebagai terbesar di dunia. Di India, Samsung menjual ponselnya melalui 250 ribu outlet ritel dan lebih dari 2.000 toko eksklusif termasuk layanan purna jual.
Sementara itu, menurut laporan India Today, setelah kabar seri Galaxy M bakal diluncurkan di India, e-commerce Amazon mengunggah laman dedikasi khusus untuk perangkat tersebut. Di laman itu, Samsung Galaxy M disebutkan bakal dirilis pada tanggal 28 Januari 2019.
Adapun penjualan ponsel Samsung di India mencapai 373,5 miliar Rupee dalam 12 bulan terakhir hingga Maret 2018. Di negara tersebut, harga ponsel dibanderol kurang dari 10.000 Rupee hingga 20.000 Rupee.
Editor: Ibnu Azis