Menuju konten utama

Rizieq Shihab Minta Pengikutnya Pilih Parpol Pendukung Prabowo

"Dari Mekkah doa saya selalu menyertai," tutur Rizieq

Rizieq Shihab Minta Pengikutnya Pilih Parpol Pendukung Prabowo
Rizieq Shihab dan Amien Rais di Mekkah, Saudi Arabia. FOTO/Sugito

tirto.id - Pentolan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab meminta pengikutnya tak hanya konsentrasi memenangkan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam pilpres 2019. Rizieq meminta anggota FPI dan simpatisannya juga mendukung partai politik pendukung Prabowo-Sandiaga pada pemilu mendatang.

Ucapan itu disampaikan Rizieq melalui rekaman suara pidato di acara Deklarasi Komando Ulama Pemenangan Prabowo Sandi (Koppasandi) di Kuningan, Jakarta, Minggu (4/11/2018).

Menurut Rizieq, masyarakat harus memiliki strategi untuk menjaga potensi kemenangan Prabowo-Sandiaga, salah satunya dengan turut memilih parpol pengusung mereka di pemilu.

"Jadi jangan sampai terjadi di Pilpres kita memenangkan Prabowo-Sandi tapi parlemen direbut pihak lain sehingga akan mengganggu pemerintahan yang akan datang," ujar Rizieq.

Rizieq juga mengingatkan pengikutnya untuk tetap memegang semangat aksi 411 dan 212 yang terjadi 2016 lalu. Saat itu, dua aksi tersebut digelar untuk menuntut pemerintah menindak Basuki Tjahja Purnama (Ahok) karena kasus penodaan agama.

"Kini ayo, dengan semangat aksi 411 dan aksi 212 kita tenggelamkan partai pendukung penista agama tanpa terkecuali, siapapun calon mereka dalam Pilpres maupun Pileg 2019," kata Rizieq.

Terakhir, Rizieq meminta Prabowo segera melakukan pertemuan istimewa dengan semua pimpinan parpol koalisinya. Menurutnya, hal itu penting dilakukan agar peluang kemenangan tetap dimiliki Prabowo-Sandiaga.

"Dengan bersatu kita akan menang, dengan bersama kita akan jaya. Dari Mekkah doa saya selalu menyertai," tuturnya.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Lalu Rahadian

tirto.id - Politik
Reporter: Lalu Rahadian
Penulis: Lalu Rahadian
Editor: Yulaika Ramadhani