Menuju konten utama

Riset: Konsumsi Kopi 25 Gelas Per Hari Diklaim Aman Bagi Kesehatan

Mengonsumsi kopi 25 gelas perhari diklaim aman terhadap kesehatan, tetapi konsumen tetap diimbau untuk tak mengonsumsi kopi secara berlebihan.

Riset: Konsumsi Kopi 25 Gelas Per Hari Diklaim Aman Bagi Kesehatan
Ilustrasi minum kopi. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Riset terbaru yang dilakukan oleh Queen Marry University menunjukkan orang yang mengonsumsi 1 gelas kopi atau 25 gelas kopi setiap harinya, sama-sama tidak memengaruhi kondisi kesehatan.

Penelitian yang didanai penuh oleh British Heart Fundation (BHF) fokus meneliti hubungan antara mengkonsumsi kopi setiap hari dengan kondisi orang yang memiliki darah tinggi.

Dikutip dari website BHF, hasil riset menyatakan meminum kopi hingga 25 gelas setiap harinya tidak membahayakan kesehatan orang yang memiliki darah tinggi atau hipertensi.

Riset yang dilakukan terhadap 8.000 orang ini mematahkan hasil penemuan sebelumnya soal dampak kopi terhadap kesehatan.

Penelitian sebelumnya menyatakan penderita hipertensi yang mengonsumsi kopi berlebihan berpotensi mengalami serangan jantung atau stroke.

Riset lainnya yang dilakukan oleh Song-Yi Park dan kawan-kawan dengan 185 ribu responden, rentan umur 45 hingga 47 menunjukkan orang yang mengonsumsi kopi dengan jumlah yang banyak memiliki angka risiko kematian yang rendah di Afrika, Amerika, Amerika Latin, dan Jepang.

Hasil riset yang dilakukan Marc J. Gunter, PhD dan kawan-kawan dengan responden 520.000 orang di 10 negara Eropa bahkan menunjukkan selama periode 16 tahun dengan mengonsumsi kopi menurunkan risiko kematian, terutama dari penyakit sistem pencernaan dan penyakit yang menyerang sistem peredaran darah.

Namun, seorang jurnalis dari The Guardian, Sam Wollaston membantah hasil riset terbaru itu. Saat mengonsumsi 7 gelas kopi, ia sudah merasakan mual, gelisah, dan gloomy.

Dr David Katz seorang direktur di pusat Penelitian Pencegahan Yale-Griffin juga mengatakan mengonsumsi kopi dengan jumlah banyak bahkan sampai dengan 25 gelas perharinya merupakan suatu tindakan yang "konyol".

Menurutnyan, hanya karena sesuatu dianggap aman karena hasil suatu penelitian tertentu, tidak membuatnya menjadi aman secara keseluruhan.

Menurut Dr David Katz hampir seluruh penelitian kesehatan menunjukkan kandungan kopi pada kafein terbukti memiliki dampak negatif yang dapat memengaruhi kesehatan seseorang.

Seperti hipertensi, peningkatan detak jantung, hingga distritmia jantung. Serta efek-efek lainnya yang sering dialami orang-orang yang kebanyakan mengonsumsi kopi seperti insomnia, dan gangguan metabolisme.

Kafein merupakan komposisi yang digunakan oleh banyak pengobatan diseluruh dunia. Kafein diklaim masih dalam taraf aman jika mengonsumsi sebanyak 400 milligram atau sekitar 3-4 kopi setiap harinya, menurut American Psychological Association.

Apabila mengonsumsi lebih dari empat gelas kopi setiap hari atau secara berlebihan dapat menyebabkan potensi-potensi gangguan kesehatan yang membahayakan.

Baca juga artikel terkait KOPI atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH