Menuju konten utama

Ribuan Aparat Kawal Operasi Patuh Jaya di DKI Mulai Hari Ini

Polda Metro Jaya sendiri mengerahkan ribuan personel untuk operasi penertiban pelanggaran lalu lintas tersebut.

Ribuan Aparat Kawal Operasi Patuh Jaya di DKI Mulai Hari Ini
Petugas kepolisian menilang pengendara sepeda motor pada Operasi Patuh Jaya 2020 di Jalan Layang Pesing, Jakarta, Rabu (5/8/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc

tirto.id - Operasi Patuh Jaya 2024 digelar di seluruh Indonesia mulai hari ini. Polda Metro Jaya sendiri mengerahkan ribuan personel untuk operasi penertiban pelanggaran lalu lintas tersebut.

"Jumlah total personel gabungan Operasi Patuh Jaya 2.938," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman dalam keterangan resminya, Minggu (14/7/2024) malam.

Menurut Latif, operasi ini akan diselenggarakan hingga 28 Juli 2024. Penyelenggaraannya melibatkan TNI, Satpol PP, hingga Dishub.

Dia menyebut, operasi ini akan menyasar penertiban bagi pengendara yang melawan arus, berkendara di bawah pengaruh alkohol, menggunakan ponsel saat mengemudi, tidak menggenakan helm SNI atau sabuk keselamatan, melebihi batas kecepatan, berkendara di bawah umur atau tidak memiliki SIM.

"Berboncengan lebih dari satu, kendaraan roda empat atau lebih tidak memenuhi laik jalan, kendaraan tidak dilengkapi STNK, melanggar marka jalan, memasang rotator dan sirine bukan peruntukan, menggunakan pelat nomor atau TNKB palsu, dan parkir liar," tutur Latif.

Latif menyebutkan, terdapat 49 titik di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang akan menjadi lokasi penertiban Operasi Patuh Jaya. Dirinci, tiga titik di jalan utama, empat titik di wilayah Jakarta Utara, lima titik di wilayah Jakarta Barat. Kemudian, tiga titik di Jakarta Pusat, tiga titik di Jakarta Selatan.

Lalu, tiga titik di Tangerang Kota, empat titik di Tangerang Selatan, enam titik di daerah Bandara Soekarno Hatta. Lima titik di Depok, tiga titik di Bekasi Kota, tiga titik di Bekasi Kabupaten, dan tiga titik di wilayah Pelabuhan Tanjung Priok.

"Pagi ini akan kami lakukan apel gelar pasukan terlebih dahulu untuk selanjutnya menuju sasaran," ungkap Latif.

Baca juga artikel terkait KINERJA POLISI atau tulisan lainnya dari Ayu Mumpuni

tirto.id - Hukum
Reporter: Ayu Mumpuni
Penulis: Ayu Mumpuni
Editor: Anggun P Situmorang