Menuju konten utama
Kuliner Nusantara

Resep Ayam Pop Padang, Makanan Asal Bukittinggi Sumatera Barat

Resep Ayam Pop Padang, makanan asal Bukittinggi Sumatera Barat yang memiliki cita rasa khas.

Resep Ayam Pop Padang, Makanan Asal Bukittinggi Sumatera Barat
ilustrasi ayam goreng [foto/shutterstock]

tirto.id - Ayam pop merupakan salah satu kuliner asal Bukittinggi, Provinsi Sumatera Barat yang memiliki cita rasa khas dan dimasak dengan bumbu yang kaya rempah.

Selain rendang, ayam pop juga menjadi primadona dan ikon dari masakan Padang yang tidak kalah nikmat jika disantap dengan nasi hangat.

Dalam buku "Sukses Bisnis Rumah Makan Padang" (209:41) disebutkan, ayam pop menjadi salah satu menu masakan Padang yang telah dipatenkan.

Nama Ayam pop bermula dari munculnya genre musik pop pada tahun 1970-an yang sedang populer di telinga masyarakat. Akhirnya tercetus nama ayam pop atau ayam populer supaya mudah diingat.

Dikutip dari Antara, Rumah Makan Family Benteng Indah di Bukittinggi adalah tempat yang pertama kali menjual menu ayam pop.

Pada awal kemunculannya, ayam pop begitu populer dan banyak disukai masyarakat hingga sekarang. Bahkan, Rumah Makan Family berhasil membuka cabang di Jakarta berkat kepopuleran dan kelezatan ayam pop.

Ayam pop berbeda dengan ayam goreng pada umumnya karena sebelum masuk pada proses penggorengan direbus bersama air kelapa.

Namun tak jarang, penggemar masakan ini menyantap ayam pop saat setelah direbus bersama kuahnya.

Ayam pop umumnya disantap bersama dengan sambal, akan tetapi sambal yang disajikan berbeda dengan biasanya.

Sambal ayam pop terbuat dari cabai, tomat dan bawang merah yang ditumbuk halus lalu dimasak. sambal ini tidak terlalu pedas dan sedikit asam.

Resep Ayam Pop

Bahan utama ayam pop adalah ayam kampung yang telah dipotong-potong dengan bumbu bawang putih, bawang merah, air kelapa dan berbagai rempah lainnya yang direbus secara bersamaan. Selanjutnya daging ayam digoreng dengan teknik deep frying.

Resep ayam pop bisa dijadikan alternatif kreasi masakan ayam untuk menu harian yang bisa dinikmati bersama dengan keluarga.

Berikut bahan dan cara membuat ayam pop, dikutip dari buku "Masakan Padang Paling Lamak" karya Aisyah Catering.

1. Bahan-bahan ayam pop:

2 ekor ayam kampung, kupas kulit

2 sdm jeruk nipis

4 sdt garam

12 siung bawang putih, haluskan

1 sdm merica bubuk

1 ltr air kelapa

3 cm jahe, tumbuk kasar

2 cm lengkuas, tumbuk kasar

2 lembar daun jeruk

500 ml minyak goreng

4 sdm margarin

2. Bahan sambal untuk ayam pop:

15 buah cabai merah

7 siung bawang merah

2 buah tomat

1 sdt garam

4 sdm minyak goreng

200 ml air matang

Cara membuat ayam pop

  1. Lumuri ayam yang sudah dipotong menjadi 8 bagian dengan perasan air jeruk nipis dan 2 sdt garam, diamkan selama 1 jam setelah itu cuci sampai bersih
  2. Campur ayam bersama bawang putih, merica bubuk, air kelapa, jahe, lengkuas, daun salam dan daun jeruk, ungkep ayam hingga empuk dan air kelapa habis lalu sisihkan.
  3. Panaskan minyak dan margarin, goreng ayam sebentar dengan teknik deep frying, lalu angkat.

Cara membuat sambal untuk ayam pop:

  • Rebus cabai merah, bawang merah dan tomat hingga lunak, lalu angkat dan haluskan semua bersama dengan garam.
  • anaskan minyak, tumis bahan yang sudah dihaluskan hingga harum.
  • Tuang air matang, masak hingga mendidih. Angkat dan sajikan.
  • Nikmati ayam pop dan sambal bersama dengan nasi hangat.

Baca juga artikel terkait RESEP AYAM POP atau tulisan lainnya dari Syafira Aulia Arsani

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Syafira Aulia Arsani
Penulis: Syafira Aulia Arsani
Editor: Dhita Koesno

Artikel Terkait