Menuju konten utama

Profil Neni Herlina ASN Kemendikti dan Kenapa Jadi Sorotan?

Siapa Neni Herlina ASN di Kemendikti Saintek yang menjadi sorotan publik? Ia juga berkaitan dengan demo ASN yang berlangsung di Gedung Kemendikti.

Profil Neni Herlina ASN Kemendikti dan Kenapa Jadi Sorotan?
Pj Rumah Tangga Kemendiktisaintek, Neni Herlina. tirto.id/Rahma

tirto.id - Neni Herlina tengah menjadi sorotan karena demonstrasi yang berlangsung di Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti Saintek) pada Senin (20/1/2025).

Ratusan pegawai mengadakan aksi demo "Senin Hitam" di Gedung Kemendikti Saintek, Senayan, Jakarta.

Pemecatan Neni Herlina menjadi pemicu demo untuk menggugat Mendikti Saintek, Satryo Soemantri Brodjonegoro.

Para demonstran menuding Satryo memecat Prahum Ahli Muda dan Pj. Rumah Tangga, Neni Herlina secara mendadak dan semena-mena.

Karena pemecatan itu, ratusan pegawai Kemendikti menggelar aksi untuk menuntut keadilan.

Menurut Ketua Paguyuban Pegawai Dikti, Suwitno, sebanyak 235 pegawai mengikuti aksi demo tersebut. Massa menduga adanya kesalahan dalam pemecatan Neni Herlina.

Sementara itu, Neni melalui wawancara di media massa menyatakan pemecatan tersebut bermula dari pelantikan Mendikti Saintek baru.

Ia mengatakan tidak mengetahui pasti alasan pemecatan. Neni menduga Mendikti Satryo memecat karena alasan meja ruangan kantor yang belum diganti.

Neni mengaku ia baru mendapat perintah pemecatan secara verbal, belum ada surat resmi yang menyatakan ia sudah tidak lagi menjadi ASN.

Mendikti Satryo menyatakan aksi demonstrasi itu berakar dari adanya mutasi di tubuh Kemendikti Saintek buntut dari pemecahan Kemendikbud Ristek menjadi 3 kementerian.

Profil Neni Herlina ASN Kemendikti Saintek

Neni Herlina merupakan pegawai Kemendikti Saintek yang menduduki posisi jabatan sebagai Pj. Rumah Tangga.

Selain menjadi Pj. Rumah Tangga, Neni juga menjabat sebagai Pranata Humas (Prahum) Ahli Muda.

Mengutip di akun LinkedIn Neni Herlina, ia menjadi bagian Humas di Kemendikbud sejak 2002.

Selain itu, ia juga sempat menjabat sebagai Kasubbag Komunikasi dengan Lembaga di Biro Kerjasama dan Komunikasi Publik Setjen Kemenristekdikti pada Oktober 2016-Maret 2017.

ASN ini merupakan lulusan IKIP Muhammadiyah Jakarta, serta melanjutkan perguruan tingginya di Jurusan Manajemen Keunagan Negara di STIA LAN RI Kampus Jakarta angkatan 2009.

Baru-baru ini sosok Neni Herlina menjadi sorotan karena pemecatan yang menjadi pemicu aksi demo di Gedung Kemendikti.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra