tirto.id - Global Fire Power (GFP) merilis daftar kekuatan militer bertajuk 2022 Military Strength Ranking. Amerika Serikat berada di peringkat satu dan Rusia di urutan kedua, dengan PowerIndex masing-masing 0,0453 dan 0,0501.
Untuk menentukan skor PowerIndex suatu negara, GFP menggunakan lebih dari 50 faktor, dengan kategori mulai dari kekuatan militer dan keuangan hingga kemampuan logistik dan geografi.
Global Fire Power merupakan situs berbasis statistik, yang melacak informasi terkait pertahanan dari 138 negara termasuk Indonesia dari sumber-sumber yang sepenuhnya independen.
Adapun, Rusia melakukan operasi militer ke Ukraina pada Kamis, 24 Februari 2022. Pihak Rusia menginvasi Ukraina dengan serangan udara dan rudal terhadap fasilitas militer Ukraina.
Melalui pidatonya, Presiden Rusia Vladimir Putin mendeklarasikan operasi militer khusus terhadap Ukraina. Tujuannya adalah untuk melindungi orang-orang yang menjadi sasaran pelecehan dan genosida dari rezim Kiev selama delapan tahun, demikian dikatakan Putin.
Sementara itu, berikut ini adalah rangking kekuatan militer 30 negara teratas di dunia:
- Amerika Serikat: Skor PowerIndex 0,0453
- Rusia: Skor PowerIndex 0,0501
- China: Skor PowerIndex 0,0511
- India: Skor PowerIndex 0,0979
- Jepang: Skor PowerIndex 0.1195
- Korea Selatan: Skor PowerIndex 0,1261
- Perancis: Skor PowerIndex 0,1283
- Britania Raya: Skor PowerIndex 0,1382
- Pakistan: Skor PowerIndex 0,1572
- Brazil: Skor PowerIndex 0,1695
- Italia: Skor PowerIndex 0,1801
- Mesir: Skor PowerIndex 0,1869
- Turki: Skor PowerIndex 0.1961
- Iran: Skor PowerIndex 0,2104
- Indonesia: Skor PowerIndex 0.2251
- Jerman: Skor PowerIndex 0,2322
- Australia: Skor PowerIndex 0.2377
- Israel: Skor PowerIndex0.2621
- Spanyol: Skor PowerIndex 0.2901
- Arab Saudi: Skor PowerIndex0.2966
- Taiwan: Skor PowerIndex0,3215
- Ukraina: Skor PowerIndex 0.3266
- Kanada: Skor PowerIndex 0,3601
- Polandia: Skor PowerIndex 0,4179
- Swedia: Skor PowerIndex 0.4231
- Afrika Selatan: Skor PowerIndex 0.4276
- Yunani: Skor PowerIndex 0,4506
- Vietnam: Skor PowerIndex 0,4521
- Thailand: Skor PowerIndex 0,4581
- Korea Utara: Skor PowerIndex 0,4621
Profil Kekuatan Militer Rusia Tahun 2022
Mengacu data Global Fire Power, sebagai negara dengan kekuatan militer tertinggi kedua di dunia, anggaran pertahanan Rusia per tahun adalah 154 miliar dolar Amerika Serikat (AS). Namun, angka itu jauh di bawah Amerika Serikat yang anggaran pertahannya mencapai 770 miliar dolar AS per tahun.
Sementara itu, berikut ini adalah profil kekuatan miiter Rusia:
Anggaran Pertahanan
- Anggaran pertahanan Rusia: 154 miliar dolar AS
Personel Militer: 1.350.000 Orang
- Personel aktif: 850.000 orang
- Personel cadangan: 250.000 orang
- Personel paramiliter: 250.000 orang
Pesawat Militer 4.173 Unit di Antaranya:
- Jet tempur: 772 unit
- Pesawat serang darat: 739 unit
- Angkutanr: 445 unit
- Helikopte tempur: 544
Kekuatan Darat
- Tank: 12.420 unit
- Kendaraan lapis baja: 30.122 unit
- Artileri swa-gerak: 6.574 unit
- Artileri tarik: 7.571 unit
- Peluncur roket: 3.391 unit
Kapal Perang 605 Unit di Antaranya:
- Kapal induk: 1 unit
- Kapal perusak: 15 unit
- Kapal frigat: 11 unit
- Kapal korvet: 86 unit
- Kapal selam: 70 unit
- Kapal patroli: 59 unit
- Kapal penyapu ranjau: 49 unit
Editor: Yantina Debora