tirto.id - Jelang laga Grup D Piala Asia 2019 antara Vietnam melawan Irak di Zayed Sports City Stadium, Abu Dhabi (8/1/2019), pelatih dari kedua tim sama-sama memiliki kepercayaan diri. Park Hang-Seo, pelatih Vietnam yang bulan lalu sukses membawa skuat The Golden Stars memboyong gelar Piala AFF 2018, mengutarakan bahwa anak-anak asuhnya memiliki kualitas yang tak kalah dengan semua rival mereka di babak grup.
“Irak akan menjadi tantangan, seperti halnya Iran dan Yaman. Mereka semua tim bagus, begitu juga kami, dan kami ingin mencapai sukses di Piala Asia,” ujar pelatih berkebangsaan Korea Selatan tersebut, sebagaimana dikutip dari laman resmi AFC, Senin (7/1/2019).
Park Hang-Seo yang telah menahkodai timnas Vietnam sejak 2017 itu juga menambahkan jika skuatnya memiliki motivasi yang tinggi di Piala Asia 2019, meskipun mereka baru saja berjuang keras di ajang Piala AFF 2018 pada bulan Desember.
“Bagaimanapun, kami telah berkerja sangat keras sejak Piala AFF. Fokus kami sekarang ada di Piala Asia, dan para pemain sangat termotivasi,” jelas pelatih berusia 60 tahun tersebut.
Sementara itu, Srecko Katanec yang mulai menukangi timnas Irak sejak September 2018, berujar jika tim peraih gelar juara Piala Asia 2007 tersebut memiliki para pemain berkualitas. Ia juga yakin jika semua anak asuhnya berjuang secara total, mereka pasti akan menampilkan permainan yang menarik. Pelatih berkebangsaan Slovenia itu pun percaya diri dengan kondisi timnya.
“Kami punya kualitas, dan jika para pemain kami memberikan segalanya, kami akan menampilkan permainan yang menarik. Tentang hasil akhir, tak ada yang tahu, tapi saya sangat percaya diri dengan tim ini,” ujarnya.
Katanec yang ketika masih bermain sebagai atlet profesional juga pernah memperkuat klub Sampdoria di Liga Italia tersebut, tak memungkiri jika laga pertama dalam sebuah kejuaraan memang sangat penting. Namun ia juga menambahkan bahwa laga-laga berikutnya juga tak kalah penting untuk dimenangkan.
“Pertandingan pertama selalu penting, itulah yang menjadi fokus kami saat ini. Jika anda bertanya tentang target, saya akan menjawab untuk meraih kemenangan di tiap laga, dan jika kami berhasil melakukan itu, anda tentu tahu apa maksudnya,” tambah pelatih berusia 55 tahun tersebut.
Editor: Oryza Aditama