tirto.id - Big match antara Sevilla vs Atletico Madrid digelar di Stadion Ramón Sánchez Pizjuán dalam jornada 18 Liga Spanyol 2021/2020. Duel tersebut bisa disimak via live streaming beIN Sports, Minggu (19/12/2021), dengan jam tayang mulai pukul 03.00 WIB dini hari.
Usai tumbang 0-2 dalam El Derbi Madrileño kontra Real Madrid pekan lalu, Atletico Madrid kembali dihadapkan dalam kondisi sulit meladeni Sevilla.
Artinya, ATM secara berturut-turut menghadapi 2 lawan berat dalam LaLiga 2021. Setelah menyerah di tangan Madrid sebagai penguasa klasemen, pasukan arahan Diego Simeone itu langsung menghadapi sang runner-up Sevilla.
Atletico saat ini menghuni posisi 4 dengan 29 poin. Sedangkan Sevilla berada di peringkat 2 via raihan 34 poin. Ada jarak 4 angka di antara kedua tim yang bakal terlibat bentrok di atas lapangan ini.
Prediksi Sevilla vs Atletico di Liga Spanyol 2021
Bomber ATM, Antoine Griezmann berpeluang besar absen dalam partai mendatang diakibatkan cedera. Sebelumnya, pemain asal Perancis itu mendapatkan tekel keras dari Dani Carvajal dalam laga derby Madrid dan dirinya ditarik keluar pada awal babak kedua.
Menurut laporan Marca, Griezmann akan melewatkan pertandingan melawan Sevilla dan Granada sebagai dampak dari cedera tersebut.
Sedangkan laman resmi klub menyebutkan bahwa pencetak 3 gol di Liga Spanyol 2021/2022 itu didiagnosa mengalami cedera otot pada paha kanan setelah menjalani pemindaian MRI di Klinik Universidad de Navarra.
Tanpa Antoine Griezmann di lini depan, ini bisa menjadi sinyal bahaya bagi Atletico dalam melanjutkan petualangan di Liga Spanyol.
Namun demikian, Diego Simeone sebagai arsitek masih mempunyai sejumlah opsi pilihan sebagai pengganti penyerang 30 tahun tersebut. Yakni dengan memaksimalkan peran Matheus Cunha yang bakal didampingi oleh striker gaek Luis Suárez.
Melirik data Whoscored, tim tamu mempunyai rata-rata tembakan per laga sebanyak 13,3 kali dan melesakkan total 27 gol. Artinya, dengan mengandalkan kedua penyerang tersebut, ATM berpeluang tetap mengancam barisan pertahanan Sevilla.
Sedangkan untuk urusan yang sama, tuan rumah masih kalah. Lantaran mereka mempunyai catatan rerata tembakan sebanyak 12,6 kali saja dengan jumlah gol 26 kali.
Akan tetapi, Los Nervionenses diprediksi masih mampu menguasai jalannya laga. Pasalnya, pasukan arahan Julen Lopetegui ini mengemas rata-rata penguasaan bola sebesar 60,8 persen dan hanya kalah dengan Barcelona saja (64,4 persen). ATM terpaut sangat jauh dengan angka 53,3 persen.
Berbicara usai memenangkan duel melawan Andratx di ronde kedua Copa del Rey 2021/2022, Julen Lopetegui menyebut pasukannya sudah mencapai target yang diinginkan. Kendati Rafa Mir dan kolega dipaksa bermain hingga babak adu penalti saat meladeni peserta Segunda División RFEF atau kompetisi level keempat di Spanyol.
"Itu adalah pertandingan lain. Anda harus beradaptasi dan kami telah mencapai tujuannya," ujar Lopetegui, dikutip laman resmi klub.
Perkiraan Susunan Pemain Sevilla dan Atletico Madrid
Julen Lopetegui diprediksi bakal langsung menurunkan 3 penyerang demi mengamankan poin penuh di kandang sendiri. Trio penyerang utama berpeluang diisi Lucas Ocampos, Rafa Mir, dan Alejandro Papu Gomez.
Sedangkan Diego Simeone akan tetap pada pola pakem 3-5-2. Dua penyerang bisa menjadi milik Luis Suárez dan Matheus Cunha dengan sokongan dari lini kedua.
Sevilla (4-3-3): Yassine Bounou; Gonzalo Montiel, Jules Kounde, Diego Carlos, Ludwig Augustinsson; Ivan Rakitic, Thomas Delaney, Joan Jordan; Lucas Ocampos, Rafa Mir, Alejandro Papu Gomez. Pelatih: Julen Lopetegui.
Atletico Madrid (3-5-2): Jan Oblak; Mario Hermoso, Felipe, Geoffrey Kondogbia; Yannick Carrasco, Marcos Llorente, Koke, Thomas Lemar, Rodrigo de Paul; Luis Suárez, Matheus Cunha. Pelatih: Diego Simeone.
Skor Head to Head Sevilla vs Atletico
Jika berdasarkan skor head to head, ATM unggul dengan mengemas 2 kemenangan selama 5 bentrok teraktual melawan Sevilla. Tuan rumah sendiri hanya sekali melakukannya dan 2 laga sisa berakhir imbang.
05/04/21 Sevilla vs Atlético Madrid 1 - 0
13/01/21 Atlético Madrid vs Sevilla 2 - 0
07/03/20 Atlético Madrid vs Sevilla 2 - 0
03/11/19 Sevilla vs Atlético Madrid 1 - 1
12/05/19 Atlético Madrid vs Sevilla 1 - 1
5 Laga Terakhir Sevilla
02/12/21 Córdoba vs Sevilla 0 - 1
04/12/21 Sevilla vs Villarreal 1 - 0
09/12/21 Salzbourg vs Sevilla 1 - 0
12/12/21 Athletic vs Sevilla 0 - 1
16/12/21 Andratx vs Sevilla 1 - 1 (pen 5-6)
5 Laga Terakhir Atletico
25/11/21 Atlético Madrid vs Milan 0 - 1
29/11/21 Cádiz vs Atlético Madrid 1 - 4
05/12/21 Atlético Madrid vs Mallorca 1 - 2
08/12/21 Porto vs Atlético Madrid 1 - 3
13/12/21 Real Madrid vs Atlético Madrid 2 - 0
Live Streaming
Sevilla vs Atletico di beIN
Pertandingan Sevilla vs Atletico dalam lanjutan LaLiga Spanyol 2021/2022 dapat ditonton via live streaming beIN Sports sesuai dengan agenda.
Untuk mengakses siaran Liga Spanyol dan Liga Italia di beIN Sports, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp20.000 per minggu, atau Rp45.000 per bulan.
Dengan berlangganan paket beIN Sports, pemirsa bisa menonton seluruh laga Serie A, LaLiga Spanyol, Ligue 1, serta kompetisi sepak bola menarik lainnya dari benua Eropa.
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto