Menuju konten utama

Prediksi dan Skor H2H Liverpool vs Arsenal di Liga Inggris 2018

Liverpool unggul atas Arsenal dalam lima pertemuan terakhirnya di Liga Inggris dengan tiga kemenangan dan dua kali seri.

Prediksi dan Skor H2H Liverpool vs Arsenal di Liga Inggris 2018
Pemain Liverpool Georginio Wijnaldum beraksi dengan pemain Arsenal Mesut Ozil. REUTERS / Phil Noble

tirto.id - Pekan ke-20 Liga Inggris 2018/2019 bakal mempertandingkan big match antara Liverpool vs Arsenal di Stadion Anfield, Minggu (30/12/2018) pukul 00.30 WIB. Berikut pratinjau dan head-to-head (H2H) serta tren performa kedua tim di ajang Liga Inggris.

Pekan lalu, The Reds kembali meraih kemenangan 4-0 saat bersua Newcastle United. Selain mengunci tiga poin, kemenangan tersebut juga disempurnakan dengan catatan clean sheet. Hasil itu semakin menasbihkan bahwa tim yang dipimpin oleh Jurgen Klopp ini tak terkalahkan hingga pekan ke-19. Bahkan, dalam lima laga terakhirnya, Liverpool mampu mengemas 16 gol.

Menjamu Arsenal pekan ini, Liverpool memiliki catatan tak kalah bagus. Dalam lima pertemuan terakhir keduanya, The Reds berada di atas angin lantaran meraih tiga kemenangan dan dua kali hasil imbang.

Di sisi lain, Arsenal benar-benar mengalami kendala dalam hal konsistensi. Setelah menang atas Burnley, anak asuh Unai Emery kembali mendapati hasil seri saat melawan Brighton. Hanya meraih satu poin membuat posisi The Gunners di tabel klasemen tergusur oleh Chelsea.

Dalam lima laga terakhirnya di Liga Inggris, Arsenal meraih dua kemenangan, dua kali imbang, dan sekali kalah. Pada pertemuan pertama di musim ini, hasil seri didapat keduanya. Namun, jika melihat performa terakhir kedua tim, kemenangan diperkirakan mengarah kepada tuan rumah.

Lima Pertemuan Terakhir Liverpool vs Arsenal

04/11/2018: Arsenal vs Liverpool 1-1

23/12/2017: Arsenal vs Liverpool 3-3

27/08/2017: Liverpool vs Arsenal 4-0

05/03/2017: Liverpool vs Arsenal 3-1

14/08/2016: Arsenal vs Liverpool 3-4

Lima Laga Terakhir Liverpool di Liga Inggris

26/12/2018: Liverpool vs Newcastle 4-0

22/12/2018: Wolves vs Liverpool 0-2

16/12/2018: Liverpool vs Man United 3-1

08/12/2018: Bournemouth vs Liverpool 0-4

06/12/2018: Burnley vs Liverpool 1-3

Lima Laga Terakhir Arsenal di Liga Inggris

27/12/2018: Brighton vs Arsenal 1-1

22/12/2018: Arsenal vs Burnley 3-1

16/12/2018: Southampton vs Arsenal 3-2

08/12/2018: Arsenal vs Huddersfield 1-0

06/12/2018: Man United vs Arsenal 2-2

Perkiraan Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold; Dejan Lovren; Virgil Van Dijk; Andrew Robertson; Wijnaldum; Jordan Henderson; Naby Keita; Sadio Maneh; Roberto Firmino; Mohamed Salah.

Arsenal (4-3-1-2): Bernd Leno; Stephan Lichtsteiner; Shkodran Mustafi; Sokratis; Sead Kolasinac; Matteo Guendouzi; Lucas Torreira; Granit Xhaka; Aaron Ramsey; Alexandre Lacazette; Pierre-Emerick Aubameyang.

Prediksi Pertandingan Liverpool vs Arsenal

Performa tuan rumah yang tak terhenti dengan terus meraih kemenangan membuat Arsenal mesti waspada. Penampilan apik tersebut dilengkapi dengan daya serang The Reds yang makin menggila. Dalam lima laga terakhir, mereka mampu mengemas 16 gol. Hal itu tentu saja harus jadi perhatian Unai Emery mengingat dalam tiga laga terakhir, lini pertahanan anak asuhnya selalu kebobolan.

Tak hanya sampai di situ, melihat rekor lima pertemuan terakhir keduanya, Liverpool jelas lebih unggul dengan tiga kemenangan dan dua kali seri. Meski sulit, pada laga ini Mesut Ozil dan kawan-kawan mesti mengakhiri catatan buruk tersebut. Caranya hanya satu, meraih kemenangan.

Selain untuk menyudahi rentetan rekor buruk yang dialami, The Gunners butuh hasil maksimal dan penampilan yang konsisten jika tak ingin terlempar dari peringkat lima besar mengingat dua tim di bawahnya, yakni Manchester United dan Leicester City dalam performa menanjak.

Hasil imbang seperti pada pertemuan pamungkas menjadi capaian yang realistis bagi Arsenal. Namun, menilik performa kedua tim pada beberapa laga terakhirnya, kemenangan diprediksi mengarah kepada tuan rumah.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Reporter: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Ibnu Azis