Menuju konten utama

Politikus Golkar Bela Menhan Prabowo yang Sering ke Luar Negeri

Menurut Dave Laksono apa yang dilakukan Prabowo ke luar negeri demi memperkuat posisi Indonesia di mata internasional.

Politikus Golkar Bela Menhan Prabowo yang Sering ke Luar Negeri
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (kanan) bersama Wakil Menteri Pertahanan Sakti Wahyu Trenggono (kiri) mengikuti rapat kerja bersama Komisi I DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (20/1/2020). FOTO ANTARA/Puspa Perwitasari/ama.

tirto.id - Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Dave Laksono membela Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto yang akhir-akhir ini kerap melakukan kunjungan ke luar negeri. Menurut Dave apa yang dilakukan Prabowo demi memperkuat posisi Indonesia di mata internasional.

"Sempat dibahas, dan sudah dijelaskan bahwa kunjungan tersebut memang dibutuhkan untuk memperkuat posisi Indonesia di mata internasional, khususnya di bidang pertahanan," kata Dave saat ditemui usai rapat kerja bersama Kementerian Pertahanan, Kementerian Luar Negeri, TNI, dan Bakamla di ruang rapat Komisi I DPR RI, Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (20/1/2020).

Dave menambahkan upaya Prabowo menyambangi negara-negara luar negeri, khususnya negara-negara ASEAN adalah cara Indonesia menggalang dukungan jika suatu saat Indonesia berkonflik dengan negara lain.

"Meski indonesia bagian dari ASEAN, tetapi kita harus punya jaringan yang kuat bilamana ada konflik-konflik dengan negara-negara lain, contohnya negara lain dengan Cina. Bilamana konflik itu terus meningkat, kita punya dukungan kuat dari negara-negara tetangga," katanya.

Sementara itu, ditemui usai rapat, Prabowo sendiri mengakui bahwa dirinya dan beberapa pihak dari jajaran lembaganya kerap berkunjung ke negara tetangga untuk mempelajari alutsista.

"Memang kita butuh untuk keliling, menjajaki kemungkinan-kemungkinan. Kita harus pelajari alutsista yang ada. Kemudian kita juga harus minta dukungan dari negara-negara lain karena belum tentu alutsista itu diberi kepada kita untuk dibeli," kata Ketua Umum Partai Gerindra.

Baca juga artikel terkait MENHAN atau tulisan lainnya dari Haris Prabowo

tirto.id - Politik
Reporter: Haris Prabowo
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Bayu Septianto