tirto.id - Laga Senegal vs Kolombia dijadwalkan berlangsung di Stadion Samara Arena pada Kamis (28/6/2018) pukul 21.00 WIB. Partai terakhir penyisihan Grup H ini layaknya "final" bagi kedua tim. Pasalnya, kemenangan akan memastikan satu tempat di babak 16 besar Rusia 2018.
Timnas Senegal sendiri menempati posisi dua klasemen sementara Grup H, unggul satu poin dari Kolombia. Skuat asuhan Aliou Cisse mengumpulkan empat poin setelah mengalahkan Polandia (19/6) dan ditahan imbang Jepang dengan skor 2-2 (24/6).
Jelang laga malam nanti, tim berjuluk Singa Teranga ini diprediksi akan mengandalkan skema serangan balik untuk menjebol gawang David Ospina. Solidnya penguasaan bola Kolombia menjadi salah satu alasan untuk Senegal menggunakan strategi serangan balik. Apalagi Senegal mempunyai Sadio Mane dan Ismaila Sarr yang memiliki kecepatan di atas rata-rata.
Sementara itu, Kolombia diprediksi masih menggunakan skema penyerangan yang sama ketika mengandaskan Polandia (25/6). Dalam kemenangan 3-0 itu, skuat asuhan Jose Pekerman berhasil memaksimalkan penguasaan bola di babak pertama, sebelum menambah dua gol lewat serangan balik di babak kedua.
Los Cafeteros pun terbantu dengan kreativitas trio gelandang serang mereka. Kombinasi James Rodriguez, Juan Cuadrado, dan Juan Quintero dapat dimaksimalkan untuk mendukung penyerang tunggal Radamel Falcao.
Di laga Senegal vs Kolombia, duel lini tengah kedua tim bisa menentukan hasil akhir pertandingan. Menghadapi trio gelandang serang Kolombia, lini tengah Senegal yang dikomando Idrissa Gueye harus bekerja keras malam nanti.
Jika Senegal mampu memutus alur serangan Kolombia, mereka dapat mencoba serangan balik dengan memanfaatkan akselerasi Sadio Mane, Ismaila Sarr, dan M’Baye Niang di lini serang.
Laga Senegal vs Kolombia nanti malam diprediksi berjalan menarik. Selain sama-sama mengincar kemenangan, kedua tim ini juga memiliki kemampuan menyerang yang mumpuni. Jual-beli serangan berpotensi terjadi dalam laga malam nanti.
Berikut perkiraan susunan pemain Senegal vs Kolombia.
Senegal (4-3-3): Khadim N’Diaye; Youssouf Sabaly, Kalidou Koulibaly, Salif Sane, Moussa Wague; Cheikhou Kouyate, Papa N’Diaye, Idrissa Gueye; Ismaila Sarr, M’Baye Niang, Sadio Mane.
Kolombia (4-2-3-1): David Ospina; Santiago Arias, Davinson Sanchez, Yerry Mina, Johan Mojica; Mateus Uribe, Carlos Sanchez; Juan Cuadrado, Juan Quintero, James Rodriguez; Radamel Falcao.
Editor: Ikhsan Abdul Hakim