Menuju konten utama

Pemerintah Siapkan Hotel & Kendaraan untuk Keluarga Korban Lion Air

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Tangerang, Banten, Senin menjelaskan, untuk keluarga korban bisa menginap di hotel yang telah disiapkan.

Pemerintah Siapkan Hotel & Kendaraan untuk Keluarga Korban Lion Air
Sejumlah anggota keluarga korban jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 rute Jakarta-Pangkalpinang berada di ruang kedatangan Bandara Depati Amir, Pangkalpinang, Bangka Belitung (29/10/2018). ANTARA FOTO/Hadi Sutrisno.

tirto.id -

Pemerintah telah menyiapkan tempat penginapan bagi keluarga korban yang menunggu informasi perkembangan pencarian pesawat Lion Air yang jatuh di Perairan Karawang.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi di Tangerang, Banten, Senin (29/10/2018) menjelaskan, untuk keluarga korban bisa menginap di hotel yang telah disiapkan.

Seluruh perkembangan dari proses pencarian akan disampaikan kepada keluarga korban melalui posko terpadu yang ada di Bandara Soekarno-Hatta.

Selain itu, pihaknya pun telah menyiapkan fasilitas lainnya berupa kendaraan bagi keluarga korban yang ingin menuju ke RS Polri di Kramat Jati.

Semua fasilitas tersebut disediakan secara khusus bagi keluarga korban dan berharap bisa membantu pemerintah dalam proses pencarian serta menuntaskan masalah ini.

"Kami konsentrasi kepada pencarian dan untuk keluarga korban, kami sudah siapkan tempat menginap di hotel," ujarnya.

Direktur Utama Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin menjelaskan, pihaknya telah mengaktifkan crisis center sejak pagi dan siang harinya telah membuat posko terpadu yang merupakan unit gabungan dari semua pihak seperti Kepolisian, TNI, Basarnas, KNKT dan Kementerian Perhubungan.

Dijelaskannya, ada dua posko yang dibangun yakni di Bandara Soekarno - Hatta dan juga di Pangkalpinang. "Jadi, posko ini membantu dalam memberikan informasi kepada keluarga korban," katanya.

Baca juga artikel terkait LION AIR JATUH

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: antara
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri