Menuju konten utama

Napi Lapas Pontianak Kabur saat Ikut Program Asimilasi

Ika mengatakan pemberian asimilasi kepada napi Isay sudah sesuai peraturan. Namun ia menyayangkan yang bersangkutan malah melarikan diri.

Napi Lapas Pontianak Kabur saat Ikut Program Asimilasi
Ilustrasi keluar penjara. Getty Images/iStockphoto

tirto.id - Seorang narapidana di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pontianak, Kalimantan Barat, melarikan diri saat tengah mengikuti program asimilasi. Warga binaan bernama Isay Heri alias Tikus itu kini diburu oleh tim gabungan Kanwil Kemenkumham setempat.

"Narapidana tersebut diketahui tengah melarikan diri saat melaksanakan program asimilasi di halaman lapas. Tim kami langsung melakukan pencarian dan juga berkoordinasi dengan kepolisian setempat," kata Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Kalimantan Barat, Ika Yusanti, Jumat 3 Februari 2023.

Ika menuturkan Isay tengah diperbantukan di area halaman lapas. Namun saat tiba waktu masuk kamar, Isay justru melarikan diri. Pemberian asimilasi kepada Isay akan dicabut apabila dia sudah tertangkap.

"Melarikan diri justru membuat Isay merugikan diri sendiri, karena program asimilasi ini merupakan kesempatan untuk berasimilasi di tengah masyarakat. Namun dia justru melanggar," terangnya.

Ika menegaskan pihaknya tidak hanya melakukan pengejaran, tetapi juga melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab larinya narapidana tersebut.

Jika terbukti ada kelalaian petugas, menurutnya sanksi akan dijatuhkan secara tegas sesuai peraturan yang berlaku.

Saat dilakukan pengecekan di Lapas Pontianak, Ika mengungkapkan tingkat hunian mengalami overcrowded. Dari kapasitas hanya 500 orang, saat ini diisi oleh 1.028 orang.

Baca juga artikel terkait NAPI KABUR atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Hukum
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Fahreza Rizky