Menuju konten utama

Mohamed Salah Raih Gelar Pemain Terbaik PFA Musim 2017-2018

Mohamed Salah, penyerang Liverpool, meraih gelar pemain terbaik musim 2017-2018 versi PFA.

Mohamed Salah Raih Gelar Pemain Terbaik PFA Musim 2017-2018
Pemain Liverpool Mohamed Salah. Reuters/Jason Cairnduff

tirto.id - Mohamed Salah, penyerang Liverpool dinobatkan sebagai pemain terbaik tahun 2018 oleh Asosiasi Pesepak Bola Profesional Inggris (PFA). Sepanjang musim ini, deretan gol Mo Salah membuat Liverpool bersaing di zona Liga Champions. Selain itu, gol-golnya juga membuka kesempatan Salah memenangi Sepatu Emas Eropa.

Mohamed Salah menjadi pemain paling berpengaruh untuk Liverpool musim ini. Ditriokan bersama Sadio Mane dan Roberto Firmino, pemain asal Mesir ini langsung menjadi mesin gol kubu Anfield pada musim pertamanya.

Pria kelahiran 15 Juni 1992, hingga berita ini ditulis, mencetak 41 gol dalam 46 penampilan bersama Liverpool. 31 di antaranya tercipta di Liga inggris. Selain itu, Salah mengemas sembilan gol dalam 12 penampilan di Liga Champions.

Berkat gol-gol Salah, Liverpool membuka pintu untuk menyelesaikan kompetisi Liga Inggris sebagai runner-up. Pencapaian yang belum pernah digapai Liverpool dalam empat tahun terakhir. Karena kesuburan Salah pula, The Reds, julukan Liverpool berpeluang meraih gelar Liga Champions yang menghilang sejak delapan tahun lalu.

"Memulai karier di klub Mesir El Mokawloon, Salah sudah berpetualang di Basel, Chelsea, Roma, dan Fiorentina (dengan status pinjaman). Tetapi ketika di Liverpool dia menunjukkan potensi yang sesungguhnya.

"Kemampuannya untuk mengelak dan terbang melewati bek lawan luar biasa. Ia juga menunjukkan visi dan pengambilan keputusan untuk mengumpan pada waktu yang tepat dan menggabungkannya penyelesaian akhir yang klinis. Kerjasamanya dengan rekan setim seperti Roberto Firmino dan Sadio Mané seringkali membuat banyak orang menarik napas," tulis laman resmi PFA.

Mohamed Salah merupakan pemain Liverpool ketujuh yang pernah memenangi gelar Pemain Terbaik PFA. Dia juga mengukir sejarah sebagai orang Mesir pertama yang menerima penghargaan tersebut.

Salah dihargai untuk penampilannya yang telah menghasilkan 41 gol di semua kompetisi sejak bergabung dari AS Roma tahun lalu, membantu Liverpool mencapai babak semifinal Liga Champions dan mengamankan kemungkinan finis di empat besar Liga Inggris (Premier League).

Dikutip dari Antara, Mohamed Salah mengalahkan lima pemain terbaik lain untuk mendapatkan gelar khusus PFA tahun ini. Ia mengalahkan sekian nama yang juga berpengaruh musim ini, yaitu Kevin De Bruyne, Leroy Sane, David Silva (Manchester City), Harry Kane (Tottenham Hotspur), dan David De Gea (Manchester United).

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Reporter: Fitra Firdaus
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus