Menuju konten utama

Macam-Macam Lomba Hari Pahlawan 2023 di Sekolah Seru & Berkesan

Kumpulan ide lomba memperingati Hari Pahlawan 2023 di sekolah yang unik, seru dan menarik.

Macam-Macam Lomba Hari Pahlawan 2023 di Sekolah Seru & Berkesan
Sejumlah siswa memerankan pejuang kemerdekaan dalam drama pertempuran memperingati Hari Pahlawan di Sekolah Alam Ramadhani, Kota Kediri, Jawa Timur, Kamis (10/11/2022). Drama yang menggambarkan arek-arek Surabaya mempertahankan kemerdekaan Indonesia tersebut sebagai upaya meneladani semangat perjuangan para pahlawan. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/tom.

tirto.id - Terdapat banyak macam lomba yang dapat digelar di sekolah untuk memperingati Hari Pahlawan. Lomba ini tak hanya sebagai acara hiburan, tapi juga bisa menumbuhkan semangat persatuan dan meningkatkan persaudaraan di kalangan para siswa.

Seperti yang diketahui, Hari Pahlawan akan diperingati pada Jumat, 10 November 2023. Hari Pahlawan sendiri ditetapkan oleh Presiden Soekarno melalui Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 tentang Hari-hari Nasional yang Bukan Hari Libur.

Hari Pahlawan ditetapkan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan sekaligus Pertempuran Surabaya yang terjadi pada 10 November 1945 silam.

Setelah Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya, situasi Indonesia masih belum stabil. Saat itu, terjadi banyak bentrokan bersenjata antara rakyat Indonesia dan tentara Inggris di Surabaya.

Puncaknya adalah ketika pemimpin tentara Inggris yang bernama Brigadir Jenderal Mallaby tewas terbunuh pada 30 Oktober 1945. Saat itulah pengganti Mallaby, Mayor Jenderal Eric Carden Robert Mansergh, mengeluarkan ultimatum yang menuntut seluruh rakyat Indonesia dan pimpinannya menyerahkan diri sekaligus senjatanya di tempat yang sudah ditentukan.

Bagi bangsa Indonesia, ultimatum ini dianggap sebagai penghinaan sehingga tidak ada yang mau mematuhinya. Pertempuran antara rakyat Surabaya dan tentara Inggris pun pecah pada 10 November 1945. Perang ini berlangsung selama sekitar 3 minggu dan menjadi salah satu pertempuran paling dahsyat dalam sejarah Indonesia.

Saat itu, Surabaya seolah menjadi neraka bagi para tentara Inggris. Sayangnya, banyak pula pejuang Indonesia yang tewas sehingga 10 November pun ditetapkan sebagai Hari Pahlawan untuk mengenang jasa-jasa mereka.

Tema Hari Pahlawan 2023

Peringatan Hari Pahlawan 2023 akan mengusung tema "Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa Dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan".

Menurut buku Pedoman Identitas Visual Hari Pahlawan 2023, semangat para pahlawan adalah warisan berharga yang bisa menjadi inspirasi untuk melawan kemiskinan dan kebodohan di masa sekarang.

Rakyat Indonesia diharapkan memiliki semangat juang tinggi untuk menciptakan masyarakat yang tak hanya berpendidikan, tapi juga adil dan sejahtera. Dengan hilangnya kemiskinan dan kebodohan, maka Indonesia pun bisa menjadi sebuah negara yang jauh lebih maju.

Macam-Macam Lomba Hari Pahlawan 2023 di Sekolah yang Seru

Berikut beberapa contoh ide lomba di sekolah dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 2023:

1. Lomba menulis Hari Pahlawan

Lomba yang satu ini dapat mengasah bakat kepenulisan para siswa. Lomba yang digelar bisa berupa lomba menulis esai tentang pahlawan nasional atau membuat puisi bertemakan Hari Pahlawan. Dengan lomba ini, siswa dapat menuangkan kreativitasnya sekaligus menyebarkan semangat nasionalisme melalui karya tulisnya.

2. Lomba pidato Hari Pahlawan

Lomba pidato dengan tema Hari Pahlawan memiliki banyak dampak positif bagi para siswa. Lomba pidato akan membuat siswa menggali lebih banyak informasi mengenai sejarah Indonesia sehingga wawasannya pun bertambah. Selain itu, lomba pidato juga bisa meningkatkan rasa percaya diri serta kemampuan public speaking para siswa.

3. Cerdas cermat

Lomba cerdas cermat adalah salah satu cara belajar paling seru dan menyenangkan. Melalui pertanyaan seputar pahlawan, lomba ini dapat mengukur kemampuan dan pengetahuan para siswa tentang sejarah Indonesia.

4. Lomba melukis dan membuat komik

Sekolah juga bisa mengadakan lomba menggambar dengan tema Hari Pahlawan, misalnya membuat lukisan pahlawan nasional atau membuat komik dengan cerita yang berkaitan dengan tema. Melukis atau menggambar bisa menjadi salah satu cara untuk mengekspresikan penghormatan para siswa kepada pahlawan-pahlawan Indonesia. Hasil karyanya pun dapat dipajang di mading sekolah atau di ruangan kelas.

5. Lomba film pendek

Saat ini anak-anak muda sudah akrab dengan teknologi dan bisa membuat video dengan mudah. Sekolah bisa mengarahkan bakat mereka dengan mengadakan lomba pembuatan film pendek bertema Hari Pahlawan. Selain itu, film pendek bisa jadi sarana paling tepat untuk menyampaikan pesan perjuangan dan menumbuhkan semangat nasionalisme para generasi muda.

6. Lomba membuat diorama perjuangan pahlawan

Lomba pembuatan diorama dapat digelar dengan memanfaatkan bahan-bahan sederhana sehingga akan memacu kreativitas siswa. Diorama tersebut bisa menunjukkan peristiwa-peristiwa penting dalam sejarah Indonesia, misalnya pembacaan teks proklamasi, perobekan bendera Belanda oleh pemuda Surabaya, hingga Pertempuran Surabaya pada 10 November 1945.

Baca juga artikel terkait HARI PAHLAWAN 2023 atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari