tirto.id - Laga pamungkas Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 antara Persiba vs Madura United akan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Rabu (28/2/2018) sore. Pertandingan ini tidak menentukan nasib kedua tim sebab dua tiket ke semifinal dari grup ini sudah diamankan.
Empat tim yang akan berlaga di semifinal Piala Gubernur Kaltim yakni Arema FC serta Borneo FC dari Grup A dan Sriwijaya FC dan Persebaya dari Grup B. Sementara empat tim sisa dari dua grup, yakni Mitra Kukar, PSIS, Persiba, dan Madura United harus tersingkir.
Persiba Balikpapan gagal ke empat besar setelah kalah dari Persebaya 1-3 pada laga kedua Grup B Senin (26/2) malam. Anak asuh Angel Alfredo Vera sempat tertinggal 0-1 pada babak pertama sebelum melakukan comeback pada babak kedua.
Sementara Madura United pada laga terakhir kalah dari Laskar Wong Kito 2-0 pada Senin (26/2) sore. Kemenangan Sriwijaya FC ditentukan melalui eksekusi tendangan bebas, masing-masing dari Manuchehr Jalilov pada menit ke-60 dan Adam Alis menit ke-77.
Presiden Klub Madura United, Achsanul Qosasi mengatakan bahwa permainan Madura United mengalami peningkatan di laga akhir itu. Saat menghadapi Persebaya, Madura United tampak tidak memiliki ritme. Namun ciri khas Madura United kembali terlihat saat melawan Sriwijaya FC.
"Permainan kembali terlihat ada skema. Melihat permainan Madura United juga sudah mulai terlihat ada progres, tetapi hasil akhir kurang bagus dan itu pun juga terjadi melalui bola-bola mati," ungkap Achsanul seperti dikutip dari situs resmiMadura United, Rabu.
Kick off babak pertama laga pamungkas Grup B antara Persiba vs Madura United akan dimulai pada pukul 15:30 WIB. Laga Piala Gubernur Kaltim 2018 ini bisa disaksikan di televisi lewat siaran langsung atau melalui live streaming MNCTV pada tautan berikut:
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis