tirto.id - AC Milan akan menjamu Empoli dalam lanjutan kompetisi Liga Italia Serie A 2018/2019 pekan ke-25 di Stadion San Siro. Siaran langsung televisi dan live streaming pertandingan AC Milan vs Empoli dapat disaksikan melalui beIN Sports 2 pada Sabtu (23/2/2019) mulai pukul 02.30 WIB dini hari ini. Bagi pengguna Telkomsel, laga ini dapat diakses dengan mengunduh aplikasi MAXStream melalui smartphone.
AC Milan berhasil mempertahankan peringkat 5 setelah pada pekan 24 lalu meraih 3 poin kontra Atalanta. Bermain di Atleti Azzurri, AC Milan sukses membungkam tuan rumah dengan gelontoran tiga gol berbalas satu. Hasil tersebut membuat anak asuh Gennaro Gattuso mengumpulkan 42 poin, selisih 1 poin saja dari AS Roma yang menguntit di posisi 5.
Setali tiga uang, Empoli baru saja meraih kemenangan kontra Sassuolo dengan skor telak 3-0 pada giornata 24 kemarin. Kemenangan tersebut menjadi satu-satunya tiga poin yang diraih anak asuh Giuseppe Iachini dalam 5 penampilan terakhir di ajang Serie A. Mereka juga masih berjuang di posisi 17 dengan koleksi 21 poin.
Kedua kesebelasan akan memainkan duel ke-26 sepanjang sejarah pertemuan. AC Milan mencatatkan 14 kemenangan, 8 kali bermain imbang serta baru 4 kali takluk dari Empoli. AC Milan juga hanya menelan 1 kekalahan dari 5 perjumpaan terakhir (2 Imbang 2 Menang).
Laga AC Milan vs Empoli diprediksi akan berlangsung menarik. AC Milan akan kehilangan Suso yang menjalani akumulasi kartu kuning. Posisinya diyakini akan menjadi milik Samuel Castillejo. Krzysztof Piatek kemungkinan besar masih akan menjadi pilihan utama Gattuso di lini serang dalam skema 4-3-3. Sementara Empoli hanya akan kehilangan Lorenzo Polvani.
Perkiraan Susunan Pemain
AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Alessio Romagnoli, Mateo Musacchio, Ricardo Rodriguez; Tiemoue Bakayoko, Franck Kessie, Lucas Paqueta; Samu Castillejo, Krzysztof Piatek, Hakan Calhanoglu. | Pelatih: Gennaro Gattuso.
Empoli (4-3-3): Ivan Provedal; Freddie Veseli, Matias Silvestre, Dell’Orco, Di Lorenzo; Rade Krunic, Ismael Bennacer, Hamed Junior Traore; Manuel Pasqual, Diego Farias, Francesco Caputo. | Pelatih: Giuseppe Iachini.
Editor: Agung DH