Menuju konten utama

Link Unduh Pakta Integritas PPDB Sulsel 2024 SMA/SMK & Formatnya

Informasi link unduh pakta integritas dan formatnya untuk syarat pendaftaran PPDB Sulsel 2024 SMA/SMK. Simak pula cara daftarnya.

Link Unduh Pakta Integritas PPDB Sulsel 2024 SMA/SMK & Formatnya
Orang tua dan calon siswa berbincang dengan petugas saat sosialisasi dan simulasi pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2019 tingkat SMA-SMK di Bandung, Jawa Barat, Jumat (14/6/2019). (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)

tirto.id - Link unduh pakta integritas PPDB Sulsel (Sulawesi Selatan) jenjang SMA/SMK dan formatnya penting untuk diketahui para calon peserta didik baru. Pasalnya, lembar surat pernyataan pakta integritas adalah salah satu dokumen yang wajib dilampirkan saat pendaftaran.

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Sulsel jenjang SMA dibuka melalui tujuh jalur yaitu jalur zonasi, afirmasi, perpindahan tugas orang tua, prestasi, asrama laki-laki, asrama perempuan, dan asrama.

Pendaftaran PPDB Sulsel SMA jalur zonasi dan jalur afirmasi dibuka mulai 1 hingga 4 Juni 2024 pukul 22.59. Kemudian, pendaftaran jalur perpindahan orang tua dibuka mulai 1 hingga 8 Juni 2024 pukul 14.00.

Selanjutnya, pendaftaran jalur prestasi dibuka mulai 19 hingga 21 Juni pukul 23.59. Lalu, jalur asrama laki-laki, asrama perempuan, dan asrama pendaftarannya dibuka mulai 20 hingga 23 Mei pukul 11.00.

Sementara itu, jadwal pendaftaran PPDB SMK Sulsel 2024 sudah berakhir karena telah dilaksanakan mulai 20 Mei hingga 1 Juni 2024 pukul 23.00.

Melansir laman resmi PPDB Sulsel, kelulusan seleksi berdasarkan pada keputusan kepala sekolah bersama dengan dewan guru beserta pengurus komite. Dengan kata lain, peringkat bukan menjadi penentu kelulusan seleksi.

Link dan Cara Daftar PPDB Sulsel dan Formamatnya

Calon peserta didik dapat melakukan pendaftaran secara online, apabila mengalami kendala atau kesulitan dalam pendaftaran, calon peserta didik dianjurkan untuk mengunjungi sekolah pilihan, untuk meminta petunjuk. Berikut ini link dan cara daftar PPDB 2024 SMA/SMK Sulsel dan formatnya.

  • Kunjungi linkhttps://ppdb.sulselprov.go.id/;
  • Login dengan username NISN dan password tanggal lahir (contoh: 06012004);
  • Klik “Lengkapi Data Pribadi”;
  • Klik “Lanjutkan”;
  • Lengkapi biodata peserta didik yang masih kosong atau perbaiki jika masih belum sesuai;
  • Jika sudah benar, klik “Lanjutkan”;
  • Lengkapi data alamat peserta didik jika belum terisi atau perbaiki jika belum sesuai;
  • Titik lokasi rumah harus sesuai dengan titik rumah peserta didik;
  • Jika belum sesuai klik “Ubah”;
  • Jika sudah sesuai, klik “Lanjutkan”;
  • Pilih jenjang PPDB yang akan dilakukan (SMA/SMK);
  • Klik “Simpan dan Lanjutkan”;
  • Terdapat notifikasi “Success” jika berhasil pengkinian data;
  • Klik “Kelengkapan” untuk melengkapi berkas peserta didik;
  • Upload berkas sesuai dengan jalur yang dituju dalam bentuk jpg/png;
  • Jika sudah terverifikasi klik “Daftar PPDB”;
  • Pilih jalur pendaftaran;
  • Klik “Lanjutkan”;
  • Pilih prioritas pilihan sekolah;
  • Klik “Lanjutkan”;
  • Pilih sekolah yang diinginkan;
  • Jika sudah yakin klik “Ya, Daftar PPDB”;
  • Klik “Lihat Pendaftaran” untuk melihat pendaftaran yang telah dilakukan;
  • Pendaftaran PPDB pilihan 1 berhasil dilakukan;
  • Pemeringkatan akan muncul ketika berkas sudah diverifikasi oleh pihak sekolah tujuan.

Link Unduh Pakta Integritas PPDB Sulsel dan Formatnya

Pakta integritas adalah dokumen persyaratan berupa surat pernyataan yang menyatakan bahwa calon peserta didik baru mendaftar sesuai dengan identitas yang tercantum di Kartu Keluarga (KK).

Pakta integritas juga berisi pernyataan bahwa seluruh dokumen persyaratan yang dilampirkan oleh peserta didik adalah benar dan otentik.

Apabila peserta didik melanggar pernyataan tersebut, maka akan siap menerima pembatalan atas penetapannya sebagai peserta didik baru.

Pakta integritas memuat identitas calon peserta didik dan orang tua/wali berupa nama, NIK, tempat dan tanggal lahir, serta alamat sesuai KK.

Pada bagian kanan bawah, orang tua wali menandatangi pakta integritas dengan mencantumkan nama terang, tempat dan waktu pendandatanganan, serta membubuhkan materi 10.000.

Adapun format file PDF pakta integritas PPDB Sulsel SMA/SMK 2024 dapat diunduh dengan mengakses link berikut ini:

Pakta integritas PPDB Sulsel 2024 SMA/SMK PDF

Baca juga artikel terkait PPDB 2024 atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Yulaika Ramadhani