Menuju konten utama

Link Pengumuman Hasil SNBT 2024 ITK, Cara Lihat & Daftar Ulang

Link pengumuman hasil SNBT 2024 ITK bisa diakses via laman BPPP Kemdikbud. Simak cara lihat & daftar ulang di ITK.

Link Pengumuman Hasil SNBT 2024 ITK, Cara Lihat & Daftar Ulang
Sejumlah peserta mendengarkan instruksi panitia sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Jakarta Timur, Kamis (16/5/2024). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah/nz

tirto.id - Jadwal pengumuman hasil UTBK SNBT 2024 akan dirilis pada 13 Juni 2024 pukul 15.00 WIB, termasuk di Institut Teknologi Kalimantan (ITK). Link pengumuman hasil SNBT 2024 bisa diakses via laman www.bppp.kemdikbud.go.id atau ITK.

SNBT merupakan singkatan dari Seleksi Nasional Berbasis Tes dalam proses penerimaan mahasiswa baru. Sebagai salah satu perguruan tinggi negeri, Institut Teknologi Kalimantan turut membuka jalur SNBT.

Ujian tulis SNBT di ITK pada 2024 telah selesai dilaksanakan bulan Mei lalu. Gelombang 1 SNBT 2024 berlangsung 30 April-7 Mei 2024, sedangkan Gelombang 2 bergulir pada 14 Mei-20 Mei 2024.

Rangkaian agenda SNBT 2024 di ITK saat ini akan mencapai tahap pengumuman. Pengumuman SNBT 2024 ITK dijadwalkan 13 Juni 2024 mulai pukul 15.00 WIB via laman resmi universitas atau BPPP Kemdikbud.

Cara Cek Nomor Peserta SNBT 2024 untuk Lihat Pengumuman

Pengumuman SNBT 2024 bisa dibuka sesuai dengan nomor peserta masing-masing. Siswa bisa memeriksa kartu peserta SNBT masing-masing untuk mengecek nomor peserta SNBT 2024. Nomor peserta dapat diperoleh saat sudah menyelesaikan finalisasi pendaftaran SNBT 2024.

Nomor peserta UTBK SNBT 2024 tercantum dalam kartu peserta. Nomor peserta umumnya terletak di bawah foto peserta, bersama dengan informasi nama lengkap, tanggal lahir, dan NISN peserta.

Berikut ini adalah data-data yang terdapat dalam kartu peserta SNBT:

1. Nomor peserta

2. Nama siswa

3. NISN

4. Sekolah

5. Kabupaten/Kota

6. Provinsi

7. Pilihan PTN dan Program Studi

8. Jadwal UTBK

Nomor peserta bisa digunakan untuk mengakses hasil pengumuman SNBT 2024. Peserta yang dinyatakan lolos dapat segera melakukan proses daftar ulang di PTN tujuan.

Cara Melihat Pengumuman Hasil UTBK SNBT ITK 2024

Pengumuman UTBK SNBT 2024 di ITK akan berlangsung pada 13 Juni 2024 mendatang. Hal ini sesuai dengan jadwal resmi yang ditetapkan oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BPPP) Kemendikbudristek.

Berikut ini cara melihat pengumuman hasil UTBK SNBT ITK 2024:

  • Buka link atau tautan https://pengumuman-snbt-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id;
  • Tulis nomor peserta UTBK SNBT 2024 di kolom yang tersedia;
  • Cantumkan tanggal lahir;
  • Klik “Lihat Hasil” untuk mengetahui hasil SNBT;
  • Secara otomatis, hasil UTBK SNBT UNY 2024 bakal muncul di laman selanjutnya.
Mengingat bahwa laman di atas merupakan portal utama pengumuman SNBT, potensi adanya error saat banyaknya kunjungan serentak di web akan cukup besar. Oleh karena itu, peserta bisa beralih ke link mirror yang mengarah ke laman ITK, yaitu https://snbt.itk.ac.id/.

Peserta yang dinyatakan lulus akan mendapatkan notifikasi berikut ini:

“Selamat! Anda dinyatakan lulus seleksi SNBT 2023 di [nama PTN] program studi [nama prodi].”

Sementara itu, peserta dinyatakan tidak lolos UTBK ITK bakal memperoleh notifikasi berikut:

“Mohon maaf, peserta atas nama [nama peserta] dengan nomor peserta [nomor peserta] dinyatakan tidak diterima pada SNBT 2023.”

“Jangan putus asa dan tetap semangat.”

Jadwal Daftar Ulang SNBT 2024 ITK

Jadwal daftar ulang SNBT 2024 di ITK akan segera digelar setelah pengumuman hasil SNBT. Jika pengumuman bakal dilakukan serentak pada 13 Juni 2024 pukul 15.00 WIB, maka proses daftar ulang dihelat sehari setelahnya.

Mengacu laman resmi PMB ITK, tahap daftar ulang dijadwalkan selama 14 hari, tepatnya pada 14-27 Juni 2024. Hanya peserta SNBT 2024 yang dinyatakan lolos dapat melaksanakan proses daftar ulang di ITK.

Jika peserta lolos telah meramungkan tahap daftar ulang di ITK, tahap berikutnya yang mesti dilalui adalah mengunduh sertifikat UTBK. Masa pengunduhan akan berlangsung 17 Juni-31 Juli 2024.

Berikut ini jadwal lengkap SNBT 2024 di ITK, mencakup proses daftar ulang:

Pendaftaran UTBK - SNBT: 21 Maret - 05 April 2024

Pelaksanaan UTBK Gelombang 1: 30 April - 07 Mei 2024

Pelaksanaan UTBK Gelombang 2: 14 Mei - 20 Mei 2024

Pengumuman Hasil SNBT: 13 Juni 2024

Daftar Ulang: 14 Juni - 27 Juni 2024

Masa Unduh Sertifikat UTBK: 17 Juni - 31 Juli 2024

Cara Daftar Ulang SNBT 2024

Cara daftar ulang SNBT 2024 dapat dilakukan sesuai dengan petunjuk masing-masing perguruan tinggi negeri. Proses daftar ulang umumnya memerlukan berkas pendukung untuk kebutuhan administrasi di kampus.

Berkas pendukung untuk proses daftar ulang SNBT 2024 biasanya meliputi file pas foto, scan Surat Keterangan Lulus (SKL) asli, kartu peserta SNBT asli, scan Kartu Keluarga (KK) asli, serta KTP orang tua asli. Selain itu, disertakan pula slip pembayaran listrik dan gaji/surat keterangan penghasilan orang tua.

Sementara itu, beberapa dokumen tambahan juga dibutuhkan untuk calon penerima KIP-Kuliah. Sebut saja Kartu KIP Sekolah, Kartu Pendaftaran KIP Kuliah, Sertifikat atau Piagam Penghargaan, Surat Pernyataan KIP Kuliah, sampai motivation letter.

Jika semua softfile berkas sudah disiapkan, maka format file yang telah berupa JPG, JPEG, dan PDF dapat diunggah ke situs universitas pilihan masing-masing. Proses daftar ulang itu dapat dilakukan dengan merujuk jadwal dari universitas tujuan.

Baca juga artikel terkait SNBT 2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Yulaika Ramadhani