Menuju konten utama
Contoh Soal UTBK SNBT 2023

Latihan Soal Pengetahuan Kuantitatif UTBK SNBT 2023 dan Jawaban

Latihan soal pengetahuan kuantitatif UTBK SNBT 2023 dan jawabannya. Contoh soal UTBK SNBT ini bisa jadi bahan belajar bagi para pendaftar.

Latihan Soal Pengetahuan Kuantitatif UTBK SNBT 2023 dan Jawaban
Ilustrasi utbk snbt. foto/Istockphoto

tirto.id - Contoh soal UTBK SNBT 2023 beserta jawaban, yang tersaji di bawah ini, dapat dijadikan sebagai bahan latihan untuk menyongsong tes seleksi masuk perguruan tinggi negeri. Salah satu materi yang akan diujikan adalah pengetahuan kuantitatif.

Selain itu, BPPP Kemdikbud Ristek juga menyediakan platform untuk simulasi UTBK-SNBT 2023. Total ada 10 contoh soal di setiap sesi. Ada juga keterangan data waktu pengerjaan yang perlu diikuti oleh peserta simulasi.

Simulasi soal dapat dilakukan dengan membuka laman https://simulasi-tes.bppp.kemdikbud.go.id/. Setelah memantapkan diri dengan latihan dan contoh soal, peserta bisa mulai mengikuti UTBK SNBT 2023, yang terdiri dari dua gelombang.

Gelombang I 08 - 14 Mei 2023 dan gelombang II 22 - 28 Mei 2023. Sementara itu, pengumuman hasil SNBT adalah 20 Juni 2023.

Contoh Soal UTBK SNBT 2023 Pengetahuan Kuantitatif dan Jawabannya

Berikut contoh soal UTBK SNBT 2023 untuk latihan dan belajar. Jawaban ditandai dengan cetak miring.

1.Diketahui 5 bilangan membentuk barisan geometri dengan hasil kali ke-5 bilangan tersebut adalah 32, maka nilai suku ke-3 adalah ....

A.3

B.2

C.6

D.4E.8

2. Suatu pekerjaan jika dikerjakan oleh 4 orang profesional akan selesai dalam 16 hari, sedangkan jika dikerjakan oleh 3 orang non profesional selesai dalam 32 hari. Jika pekerjaan tersebut dikerjakan oleh 2 orang profesional dan 1 orang non profesional, maka pekerjaan tersebut akan selesai dalam waktu... hari

A. 10

B. 20

C. 22

D. 24

E. 28

3. Ayah membeli laptop baru dengan harga Rp4.500.000,00 setelah 2 tahun dijual dengan rugi 15%. Berapa harga jual laptop ayah?

A. Rp4.000.000,00

B. Rp3.825.000,00

C. Rp3.750.000,00

D. Rp3.725.000,00

E. Rp3.500.000,00

4. Suppose that a building will be completed by 25 worker for 30 days, if we want the building completed in 15 days how many additional worker needed ....

A.10

B.20

C.25

D.35

E.40

5. Sisi sebuah bujur sangkar diperpanjang 10 cm sehingga luas bertambah 200 cm2.

PQ
Sisi semula6

Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang diberikan?

A. P > Q

B. Q > P

C. Q = P

D. Q + P = 75.000

E. Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari empat pilihan di atas.

6. Usia A = 27 tahun usia C sama dengan rata- rata usia A dan B. adapun usia D = 28 tahun lebih tua daripada A dan 18 tahun lebih tua dari B. Manakah pernyataan ini yang benar?

A. Selisih usia A dan C adalah 14.

B. A lebih tua dari B.

C. Usia C adalah 32 tahun.

D. Rata-rata usia B dan C adalah 35 tahun.

E. Selisih usia B dan D sama dengan usia setengah C.

7. If mean of 6 data are 8, and mean of 5 data are 8,5. The mean of 11 data are ....

A.9,0

B.8,5

C.8,2

D.8

E. 7,5

8.Manakah faktor prima dari 280 ....

(1) 7

(2) 5

(3) 2

(4) 3

A.(1), (2), dan (3) saja yang benar

B.(1) dan (3) saja yang benar

C.(2) dan (4) saja yang benar

D.hanya (4) yang benar

E.semua pilihan benar

9. 1 < a < 6 –2 < b < 2, maka nilai ab ....

A. –12 < ab <–2

B. –12 < ab <2

C. –12 < ab <12

D. –2 < ab <2

E. –2 < ab <12

10. Andre, Sansa, dan Banu memiliki sejumlah mata pelajaran favorit yang saling beririsan satu sama lain. Andre menyukai 8 mata pelajaran, Sansa menyukai 9 mata pelajaran, dan Banu menyukai 10 mata pelajaran. Banu tidak menyukai 2 mata pelajaran favorit Andre dan Sansa, tetapi Banu menyukai 3 mata pelajaran favorit Sansa. Kemudian, sebanyak 2 mata pelajaran hanya disukai oleh Andre. Jika tidak ada mata pelajaran yang sama sekali tidak disukai ketiganya, maka berapa banyak mata pelajaran favorit Banu dan Sansa yang bukan mata pelajaran favorit Andre?

Putuskan apakah pernyataan 1 dan 2 berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut!

1. Banyaknya mata pelajaran favorit ketiganya adalah 1.

2. Banyaknya mata pelajaran favorit Andre yang bukan mata pelajaran favorit Banu adalah 4.

A. Pernyataan 1 SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan 2 SAJA tidak cukup.

B. Pernyataan 2 SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan 1 SAJA tidak cukup.

C. DUA pernyataan BERSAMA-SAMA cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi SATU pernyataan SAJA tidak cukup.

D. Pernyataan 1 SAJA cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan 2 SAJA cukup.

E. Pernyataan 1 dan pernyataan 2 tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.

11. Jika diketahui nilai m ⋅ n = 10 dan nilai m - n = 3, maka nilai m3 - n3 adalah …

A. 27

B. 29

C. 43

D. 63

E. 117

12. Suatu proyek dijadwalkan akan selesai dalam waktu 30 hari jika dikerjakan oleh 60 orang pekerja. Memasuki hari ke 21, ada 20 orang pekerja yang sakit dan baru bekerja lagi 5 hari setelahnya, ada 20 orang pulang ke kampung halaman dan kembali setelah 5 hari. Jika setiap pekerja memiliki kemampuan yang sama dan agar proyek selesai tepat waktu, jumlah minimal pekerja yang harus ditambah adalah ... pekerja.

A. 20

B. 40

C. 100

D. 140

E. 220

13. Empat tahun yang lalu rata-rata umur ayah, ibu, dan kakak adalah 34 tahun. Tiga tahun yang lalu rata-rata umur ayah dan kakak adalah 32 tahun. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang diberikan?

PQ
Umur ibu saat ini45

A. P > Q

B. Q > P

C. P = Q

D. Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di atas.

14. Suatu kebun berbentuk lingkaran, jika di sekeliling kebun akan ditanami pohon dengan jarak antar pohonnya adalah 2 meter. Berapa banyak pohon yang dibutuhkan?

Putuskan pernyataan (1) atau (2) atau keduanya yang cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut!

(1) Luas kebun = 15.400 m2

(2) Keliling kebun = 440 m

A. (1) saja cukup, tapi (2) saja tidak cukup.

B. (2) saja cukup,tapi (1) saja tidak cukup.

C. Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu pernyataan saja tidak cukup.

D. (1) saja cukup, dan (2) saja cukup.

E. (1) dan (2) tidak cukup.

15. Median tujuh bilangan adalah 12, 18, 6, x, 18, 4, 24 adalah x.

Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang diberikan?

PQ
XRata-rata data

A. P > Q

B. Q > P

C. P = Q

D. 2P = Q

E. Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di atas.

Baca juga artikel terkait SNBT 2023 atau tulisan lainnya dari Risa Fajar Kusuma

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Risa Fajar Kusuma
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Fadli Nasrudin