Menuju konten utama

Komunitas Mobil Honda Sumbangkan Fasilitas Cuci Tangan di Monas

Komunitas mobil Honda bekerjasama dengan PAM JAYA menyerahkan sebanyak 45 fasilitas cuci tangan di Monas Jakarta, Selasa (15/12/2020). tirto.id/Andrey Gromico

Komunitas Mobil Honda Sumbangkan Fasilitas Cuci Tangan di Monas
Komunitas Invernity Eric Nainggolan (kanan), Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Monumen Nasional, Muhammad Isa Sanuri (kedua kanan dan disaksikan oleh Public Relations & Digital Manager PT Honda Prospect Moto, Yulian Karfili (kiri) dan Manajer Peralatan PAM JAYA, Mohammad Faizal (kedua kiri) mencoba fasilitas cuci tangan usai penyerahan simbolis 45 fasilitas cuci tangan di Monas, Jakarta, Selasa (15/12/2020). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Komunitas mobil Honda melakukan kegiatan sosial dengan menyumbangan fasilitas cuci tangan untuk Monumen Nasional (Monas), Jakarta (15/12/2020). Komunitas mobil Honda bekerjasama dengan PAM JAYA menyerahkan sebanyak 45 fasilitas cuci tangan sebagai dukungan untuk pelaksanaan protokol kesehatan bagi masyarakat yang nantinya akan mengunjungi Monas di era normal baru. Sebelumnya, komunitas Honda telah melakukan sumbangan fasilitas cuci tangan di beberapa lokasi, termasuk di halte TransJakarta di 5 lokasi di Jakarta, Kawasan Wisata Dieng, Jawa Tengah, dan kawasan wisata di area Bogor, Jawa Barat. tirto.id/Andrey Gromico.

Baca juga artikel terkait MONAS atau tulisan lainnya

Fotografer: Andrey Gromico