tirto.id - Kisi-kisi soal tes kompetensi PPPK Tenaga Kesehatan atau PPPK Nakes 2023 telah diumumkan melalui Keputusan MenpanRB Nomor 652 tahun 2023.
Jadwal pelaksanaan tesnya akan berlangsung pada 8 November-2 Desember mendatang.
Formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) salah satunya adalah Tenaga Kesehatan/Nakes.
Seluruh warga Indonesia yang mempunyai pengalaman minimal 2 tahun di bidang tersebut dapat melakukan pendaftaran melalui laman SSCASN BKN.
Peserta yang mendaftar akan dinilai pertama-tama menggunakan berkas, disebut seleksi administrasi. Sejak pendaftaran, pendaftar akan diseleksi berdasarkan dokumennya hingga 16 Oktober 2023.
Sementara itu, para peserta yang lolos seleksi ini akan mengikuti tahapan berikutnya berupa seleksi kompetensi.
Ada beberapa kisi-kisi soal yang nantinya diberikan pada tahap ini, misalnya materi teknis, sosial-kultural, manajerial, dan wawancara.
Berikut ini penjelasan lengkap mengenai kisi-kisi, jumlah soal, durasi, dan passing grade PPPK Nakes 2023.
Kisi-Kisi Soal Tes Kompetensi PPPK Nakes 2023
Dalam Keputusan MenpanRB nomor 652 tahun 2023, tepatnya pada Diktum Pertama dan Kedua, seleksi kompetensi terdiri dari teknis, manajerial, sosial kultural, serta wawancara. Berikut ini rincian setiap kisi-kisi tersebut.
1. Seleksi Kompetensi Teknis
Berfungsi menilai pengetahuan, sikap, dan keterampilan spesifik berdasarkan bidang teknis jabatan yang dipilih.
2. Seleksi Kompetensi Manajerial
Berfungsi menilai kemampuan, komitmen, dan perilaku individu ketika berorganisasi. Dipantau lewat kompetensi integritas, komunikasi, kerjasama, pelayanan publik, orientasi hasil, mengelola perubahan, pengembangan diri dan orang lain, dan pengambilan keputusan.
3. Seleksi Kompetensi Sosial Kultural
Berfungsi mengukur sikap dan pengetahuan seorang individu sebagai bagian dari masyarakat yang punya pengalaman sosialisasi. Di antaranya memperlihatkan kepekaan terhadap keberagaman, pentingnya persatuan, empati, hingga kemampuan berhubungan sosialnya.
4. Wawancara
Berfungsi sebagai penggali informasi terkait sikap non kognitif peserta. Sebut di antaranya menilai integritas dan moralitas seseorang lewat kepatuhan, etika, keadilan, kejujuran, serta komitmennya.
Jumlah Soal Tes Kompetensi PPPK Nakes 2023 dan Durasinya
Soal tes kompetensi PPPK Nakes 2023 berjumlah 145 butir, terbagi atas 90 materi teknis, 25 materi manajerial, 20 materi sosial-kultural, dan 10 soal wawancara. Sementara itu, pembobotan masing-masing soalnya diatur sebagai berikut.
Bobot soal seleksi kompetensi teknis:
- Benar: 5
- Salah dan tidak menjawab: 0
- Benar: 1-4
- Tidak menjawab: 0
- Benar: 1-4
- Tidak menjawab: 0
- Benar: 1-4
- Tidak menjawab: 0
Berhubungan dengan itu, peserta dengan kategori penyandang disabilitas akan memperoleh waktu seleksi yang lebih lama. Teknis, manajerial, dan sosial kultural durasinya hingga 150 menit. Lalu, wawancara diberikan selama 15 menit.
Passing Grade PPPK 2023 Tenaga Kesehatan
Nilai ambang batas atau passing grade PPPK Nakes 2023 mencakup beberapa poin penting berikut.
- Seleksi Kompetensi Teknis: sesuai bidang yang dipilih peserta (lihat di halaman terakhir)
- Seleksi Kompetensi Manajerial: 117
- Seleksi Kompetensi Sosial Kultural: 117
- Wawancara: 24
Jadwal dan Tahapan Seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2023
Pengumuman penyelenggaraan seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2023 sudah disiarkan pada 19 September 2023. Kemudian, para pendaftar bisa melakukan registrasi mulai 20 September sampai 9 Oktober 2023.
Berikut ini jadwal lengkap beserta tahapan pelaksanaan seleksi PPPK Tenaga Kesehatan 2023.
- Pengumuman Seleksi: 19 September-3 Oktober 2023
- Pendaftaran Seleksi: 20 September-9 Oktober 2023
- Seleksi Administrasi: 20 September-12 Oktober 2023
- Pengumuman Seleksi Administrasi: 13-16 Oktober 2023
- Masa Sanggah: 17-19 Oktober 2023
- Jawab Sanggah: 17-21 Oktober 2023
- Pengumuman Pasca Sanggah: 20-26 Oktober 2023
- Penarikan Data Final: 27-29 Oktober 2023
- Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 30 Oktober-2 November 2023
- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi: 3-6 November 0223
- Seleksi Kompetensi: 8 November-2 Desember 2023
- Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 13 November-4 Desember 2023
- Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 28 November-7 Desember 2023
- Pengumuman Kelulusan: 4-13 Desember 2023
- Pengisian DRH NI PPPK: 14 Desember 2023-12 Januari 2024
- Usul Penetapan NI PPPK: 13 Januari-11 Februari 2024
Editor: Dhita Koesno