tirto.id - Fujifilm X-T4, produk terbaru Fujifilm dari jajaran kamera mirrorless X-Series resmi diluncurkan di Indonesia pada hari ini.
Presiden Direktur PT Fujifilm Indonesia, Naoyuki Kawakubo menyatakan Fujifilm X-T4 merupakan produk lembaganya yang dilengkapi dengan dengan pengembangan algoritma baru.
"Para fotografer dan videografer sekarang dapat menangkap berbagai momen penting yang sangat berkesan bagi mereka melalui produk flagship terbaru kami," kata Naoyuki dalam acara peluncuran Fujifilm X-T4 di Jakarta, Kamis (27/2/2020) seperti dilansir Antara.
Fujifilm X-T4 dilengkapi dengan beberapa fitur terbaru. Misalnya, unit shutter yang bisa membuat kamera lebih gesit menangkap gambar, tahan lama dan tenang karena dikombinasikan dengan Auto Fokus (AF) yang pernah ada dalam kamera X-Series.
Kamera ini juga menjadi yang pertama pada keluarga X-T4 yang memiliki fitur In-Body Image Stabilization (IBIS). Fitur ini diklaim dapat membuat gambar menjadi lebih halus.
"X-T4 dikemas dengan IBIS, unit rana baru dan baterai berkapasitas besar. Semua itu ditampung dalam wadah bodi yang ringkas dan juga ringan. Ini merupakan filosofi inti dari semua X-series," kata Marketing Manager Electronic Imaging Division PT Fujifilm Indonesia Anggiawan Pratama.
Pratama menambahkan, "Hal itu membuat X-T4 menjadi generasi kamera mirrorless yang sangat powerful."
Varian terbaru dari keluarga X-Series tersebut bakal mulai dipasarkan pada April 2020 mendatang. Fujifilm X-T4 akan dijual dengan harga mulai dari Rp26,9 juta.
Spesifikasi dan Fitur Fujifilm X-T4
Fujifilm X-T4 memiliki sejumlah keunggulan jika dibandingkan dengan pendahulunya, X-T3. Salah satu keunggulan X-T4 tersebut adalah fitur In-Boddy Image Stabilization (IBIS).
Fitur tersebut diklaim bisa menghasilkan gambar lebih halus serta membuat video yang sinematik. IBIS sebelumnya juga sudah dihadirkan oleh Fujifilm pada varian X-H1.
Produk Spesialis Fujifilm Indonesia, Avicenna Adhitama mengatakan, fitur IBIS yang disematkan di kamera X-T4 memiliki ukuran 30 persen lebih ringkas dengan tingkat kompensasi 6,5 stop.
"Di kamera ini, fitur IBIS sudah tersedia sehingga akan sangat menarik dan sangat berfungsi bagi teman-teman yang suka dengan foto dan video dengan hasil yang bagus dan sangat berguna bagi fotografer profesional maupun videografer," kata Avicenna.
Fitur andalan Fujifilm di XT-4 yang lain adalah Eterna Bleach Bypass, yang merupakan teknologi reproduksi warna unik. Fitur itu akan memberikan efek gambar yang menghasilkan saturasi rendah dan kontras tinggi.
"Dengan fitur itu, semakin memberikan kualitas yang baik terhadap videografer profesional karena mampu menghasilkan gambar yang sinematik dan berkualitas tinggi seperti yang dibutuhkan oleh videografer saat ini," ujar Avicenna.
Fujifilm pun menghadirkan perekam dengan kualitas Full HD dan frame rate 240fps, yang memberi kemampuan menghasilkan gambar menarik, pada X-T4. Selain itu, terdapat tambahan kapasitas baterai yang yang lebih mumpuni ketimbang X-T3.
X-T4 sudah mampu merekam video dengan kecepatan tinggi Full HD pada 240P, sehingga dapat menghasilkan hingga 10x efek slow motion.
Guna semakin meningkatkan stabilisasi terutama ketika merekam video saat berjalan, IBIS dapat dikombinasikan dengan fungsi stabilisasi gambar digital (Digital Image Stabilization/DIS) untuk digunakan dalam mode video.
Kelebihan lainnya, Fujifilm X-T4 menawarkan pemotretan bersambung tercepat dengan 15 fps dalam keadaaan post-view dan 8 fps dalam keadaan live-view, serta pemotretan burst tanpa blackout mencapai 30fps.
Avicenna juga mengklaim X-T4 memiliki kinerja tinggi sekaligus komprehensif berkat algoritma dan kemampuan pemrosesan Auto Focus (AF) phase detection baru, sehingga memberikan kinerja fokus otomatis hanya dalam waktu 0,02 detik.
"Fitur itu dapat membantu fotografer dan videografer untuk menangkap dan melacak subjek yang bergerak dengan kecepatan tinggi menjadi lebih mudah," ujar dia.