tirto.id - Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengungkapkan bahwa tokoh dan ulama berharap Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk segera mengumumkan nama capres dan cawapres pada Pilpres 2024.
Ditambah lagi sebelumnya, para ulama telah mendesak Cak Imin dan Prabowo untuk segera mengumumkan nama capres dan cawapres di Ramadan lalu, namun gagal.
"Bulan Mei ini, bulan yang tepat untuk para ulama, para tokoh, para kyai mengharapkan dengan sungguh-sungguh agar Pak Prabowo dan Gus Muhaimin segera mengumumkan pasangan capres dan cawapres," kata Jazilul dalam keterangannya pada Rabu (10/3/2023).
Jazilul menilai keputusan soal capres telah mendesak, karena waktu pengumuman menuju proses kerja politik semakin mepet.
"Kita semua para pengurus, para tokoh, kader dan simpatisan PKB menunggu agar Pak Prabowo dan Gus Muhaimin segera mengumumkan nama pasangan capres dan cawapres. Karena ini sudah saatnya. Ini sudah momentumnya," terangnya.
Dia menambahkan bahwa kedekatan Partai Golkar dengan Gerindra dan PKB tidak mengubah keputusan apapun perihal nama capres dan cawapres. Jazilul kembali menegaskan bahwa soal capres dan cawapres hanya boleh dibahas oleh Prabowo dan Cak Imin.
"Jadi perlu saya tegaskan bahwa Koalisi Inti yang digagas oleh Pak Airlangga dan Gus Imin tak menganulir kerjasama politik yang dilakukan oleh Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya," terangnya.
Meski demikian, PKB terbuka atas semua pengamatan dan masukan dari berbagai pihak. Terutama dari partai yang hendak ikut bergabung dengan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya(KKIR).
"Sekali lagi, siapapun boleh memberikan pengamatan, pendapat, usulan terkait dengan pasangan capres dan cawapres dari Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya, namun keputusan ada di tangan pak Prabowo dan Gus Muhaimin," ujarnya.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto