Menuju konten utama

Jokowi Lantik Riza Patria Besok, Istana Rapid Test Tamu Undangan

Pelaksanaan pelantikan Riza Patria sebagai Wagub DKI Jakarta terpilih akan menerapkan protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.

Jokowi Lantik Riza Patria Besok, Istana Rapid Test Tamu Undangan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) didampingi Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Ahmad Riza Patria (kanan) memberi salam usai pemilihan di Gedung DPRD DKI Jakarta di Jakarta, Senin (6/4/2020). ANTARA FOTO/Deka Wira S/wpa/wsj.

tirto.id - Presiden Joko Widodo dijadwalkan akan melantik Ahmad Riza Patria sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta pada Rabu (15/4/2020) besok.

"Ya direncanakan [dilantik] besok," Kata Deputi Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin saat dikonfirmasi Tirto, Selasa (14/4/2020).

Pelantikan Riza Patria ini memang dilakukan di tengah pandemi corona COVID-19. Untuk itulah, Bey mengatakan pelaksanaan pelantikan juga akan menerapkan protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.

Sementara itu, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan proses pelantikan akan berlangsung siang hari dengan Protokol Covid-19.

Ia memastikan pelaksanaan pelantikan akan menerapkan jaga jarak, ruangan tidak penuh dan berlangsung singkat. Ia mengatakan, acara pelantikan tidak akan mencapai 50 orang.

"Enggak, menteri hanya 4 kami undang, 4 sampai 6 menteri, saya lupa antara itu. Ada 30 kurang lebih, sama menteri sama yang dilantik, sama keluarga," ujar Heru saat dikonfirmasi wartawan, Selasa.

Heru mengatakan proses pelantikan akan berlangsung secara sederhana. Selain itu ia juga memastikan seluruh tamu akan menjalani rapid test COVID-19 sebelum pelantikan.

"Dites pake rapid test sama suhu tubuh," kata Heru.

Politikus Partai Gerindra Ahmad Riza Patria terpilih sebagai wakil gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Senin (6/4/2020). Ia berhasil mengalahkan kandidat lain, yakni kader Partai Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Nurmansyah Lubis.

Pada pemilihan Wagub DKI Jakarta yang diselenggarakan Senin (6/4/2020) ini, Riza memperoleh sebanyak 81 suara. Lalu Nurmansyah jauh dibawahnya dengan perolehan 17 suara. Sementara 2 suara tidak sah.

"Nomor urut pertama Ahmad Riza Patria mendapatkan 81 suara. Nomor urut dua Nurmansjah Lubis mendapatkan 17 suara. Total suara sah 98. Suara tidak sah ada dua," ungkap Ketua Panitia Pemilihan (Panlih), Farazandi Fidinansyah di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin (6/4/2020).

Pada pemilihan Wagub DKI kali ini, dihadiri sebanyak 100 orang dari masing-masing fraksi partai. Terdapat enam anggota DPRD yang tidak hadir dalam pemilihan Wagub DKI kali ini lantaran telah mengisi daftar hadir dari waktu yang telah ditentukan pukul 10.00 WIB.

Baca juga artikel terkait PEMILIHAN WAGUB DKI atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Politik
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Bayu Septianto