tirto.id - Manchester United akan melakoni lawatan ke markas FC Basel dalam laga keempat Grup A Liga Champions, Kamis (23/11/2017) dini hari waktu Indonesia. Pertandingan dijadwalkan mulai pukul 02.45 dan disiarkan langsung Bein Sport 1.
Meski dipastikan lolos, Setan Merah perlu menambah minimal satu poin guna memastikan diri keluar sebagai pemuncak klasemen Grup A. Saat ini Paul Pogba dan kawan-kawan telah mengumpulkan 12 poin hasil sapu bersih empat kemenangan. Mereka berjarak enam angka dari FC Basel dan Benfica yang sama-sama mengumpulkan enam poin.
Pada pertandingan dini hari nanti pelatih Jose Mourinho berpeluang kembali memainkan Henrikh Mkhitaryan yang diistirahatkan pada pertandingan Liga Inggris akhir pekan lalu. Terlepas dari kemungkinan tersebut, Mourinho belum ingin membeberkan nama-nama yang akan dimainkannya kali ini.
"Akan selalu ada pertanyaan tentang seseorang pada momen tertentu, yang tidak bermain di pertandingan tertentu. Kasusnya selalu sama. Di beberapa posisi, ketika tak banyak pemain cedera, Anda memiliki banyak opsi. Saat ini kami punya Pogba, Fellaini, Herrera, Matic, dan McTominay. Jadi pikirkanlah. Saya rasa pekan depan akan ada pertanyaan lagi mengapa saya tak memainkan nama tertentu," imbuh Mourinho seperti dikutip situs resmi MU.
Terlepas dari teka-teki tersebut, Setan Merah dipastikan tak akan diperkuat Phil Jones. Bek asal Inggris itu masih belum pulih dari cedera. Begitu pula Eric Baily, sementara Zlatan Ibrahimovic berpeluang dimainkan usai sembuhd ari cedera.
Di lain pihak, Basel akan kehilangan Taulant Xhaka. Gelandang andalan tuan rumah itu harus menepi lantaran cedera. Selain Xhaka, Omar Gaber, Germano Vailati, dan Ricky van Wilfswinkel juga hampir pasti absen.
Saat ini FC Basel memerlukan kemenangan guna menjaga asa lolos ke babak 16 besar. Kendati demikian langkah Basel tak akan mudah, terutama mengingat hasil kekalahan dari MU pada pertemuan pertama di Grup A yang berlangsung di Old Trafford.
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan