Menuju konten utama
Ujian SKD CPNS 2021

Jadwal Terbaru SKD CPNS Kejaksaan 2021 Tilok BKN Kalimantan Timur

Pelaksanaan ujian SKD CPNS Kejaksaan Agung 2021 titik lokasi Mandiri BKN Kalimantan Timur akan dilakukan pada 1 - 3 Oktober 2021.

Jadwal Terbaru SKD CPNS Kejaksaan 2021 Tilok BKN Kalimantan Timur
Sejumlah peserta mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (SKD CPNS) tahun 2021 di Gedung Balai Prajurit Makodam I/BB, Medan, Sumatera Utara, Rabu (15/9/2021). ANTARA FOTO/Fransisco Carolio/Lmo/wsj.

tirto.id - Panitia seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kejaksaan Agung 2021 resmi merilis perubahan jadwal ujian pada Senin (21/9/2021) terkait kendala sinyal internet.

Pelaksanaan ujian di titik lokasi Mandiri BKN Kalimantan Timur semula diadakan pada 20 - 21 September 2021. Namun, seiring dengan adanya gangguan sinyal tersebut, pelaksanaan ujian akan diubah pada 1 - 3 Oktober 2021.

"Dengan berat hati, kami sampaikan informasi yang kami terima dari Panselnas BKN bahwa terjadi gangguan teknis di Kalimantan Timur, sehingga pelaksanaan SKD (Seleksi Kompetensi Dasar) tertunda," tulis Kejaksaan dalam unggahan @Biropegkejaksaan.

Dalam unggahan yang sama, Kejaksaan turut mengumumkan perubahan pelaksanaan tanggal SKD CPNS di titik lokasi Mandiri BKN Kalimantan Timur, yaitu:

  • 20 September 2021 Sesi ke-1 menjadi 1 Oktober 2021 Sesi ke-1
  • 20 September 2021 Sesi ke-2 menjadi 1 Oktober 2021 Sesi ke-2
  • 20 September 2021 Sesi ke-3 menjadi 2 Oktober 2021 Sesi ke-1
  • 20 September 2021 Sesi ke-4 menjadi 2 Oktober 2021 Sesi ke-2
  • 21 September 2021 Sesi ke-1 menjadi 2 Oktober 2021 Sesi ke-3
  • 21 September 2021 Sesi ke-2 menjadi 2 Oktober 2021 Sesi ke-4
  • 21 September 2021 Sesi ke-3 menjadi 3 Oktober 2021 Sesi ke-1
  • 21 September 2021 Sesi ke-4 menjadi 3 Oktober 2021 Sesi ke-2
Sebelumnnya PT Telkom Indonesia mengumumkan adanya gangguan teknis pada sistem komunikasi kabel laut Jawa, Sumatera, dan Kalimantan ruas Batam – Pontianak.

PT Telkom Indonesia mengklaim telah mengupayakan penanganan gangguan tersebut, termasuk penambahan kapasitas beberapa link di wilayah Indonesia. Kendati demikian, kondisi ini mengakibatkan pelaksanaan ujian SKD CPNS yang dilaksanakan pada 20 dan 21 September 2021 di sejumlah titik lokasi terganggu.

Kejaksaan Agung bukan satu-satunya instansi pemerintahan yang terdampak kendala sinyal tersebut. Hal yang sama juga terjadi pada pelaksanaan ujian SKD Kementerian Pertanian yang dilakukan di titik lokasi Mandiri BKN Kalimantan Timur.

Menanggapi hal tersebut, BKN sebagai fasilitator utama rekrutmen CPNS 2021 menginstruksikan kedua instansi untuk melakukan penjadwalan ulang.

"Kedua instansi tersebut dapat mempublikasikan kembali jadwal ulang sesuai waktu yang diberikan BKN," terang Satya Pratama, Kepala Biro Humas Hukum dan Kerja Sama BKN dalam rilis BKN.

Lebih lanjut, BKN mengklaim akan mengambil langkah penanganan dan pencegahan atas kondisi tersebut dengan memanfaatkan jaringan internet dari provider lain di beberapa titik lokasi.

Baca juga artikel terkait CPNS 2021 atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Nur Hidayah Perwitasari