tirto.id - Peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 dapat melihat hasil tes Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) secara langsung selepas menyelesaikan tesnya.
Nilai hasil SKD ini dapat dicek melalui live YouTube Badan Kepegawaian Negara (BKN). Tidak hanya itu, BKN juga menyediakan sertifikat nilai SKD sebagai bukti keikutsertaan peserta dalam seleksi SKD CPNS 2021.
Penayangan nilai SKD secara langsung atau live scoring ini memudahkan peserta dalam menilai kemampuannya usai mengikuti ujian SKD, sebagaimana disampaikan Suharman, Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian.
"Peserta sendiri nanti akan bisa [melihat] dan men-download hasil seleksinya untuk mendapatkan sertifikasi nilai kelulusan," kata Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian, Suharmen, dalam konferensi pers virtual Agustus lalu.
Selepas tes SKD dan nilainya ditayangkan, akan ada pemeringkatan hasil tes SKD sesuai kebijakan masing-masing instansi yang mengadakan seleksi CPNS 2021.
Biasanya, hasil pemeringkatan akan disiarkan di media sosial atau situs web instansi masing-masing, selain juga di laman https://sscasn.bkn.go.id/. Peserta CPNS dapat mengakses hasil pemeringkatan itu di akun SSCASN masing-masing.
Proses pemeringkatan ini merupakan bagian dari perangkingan untuk menuju ke tahap seleksi selanjutnya, yaitu Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Cara Melihat Nilai Hasil SKD CPNS 2021
Tautan untuk melihat nilai hasil SKD CPNS 2021 ini berbeda untuk tiap titik lokasi tes. Biasanya, peserta akan memperoleh tautan dari petugas usai ujian SKD.
Jika tidak, peserta dapat melihat hasil live scoring secara mandiri dengan mengetikkan kata kunci nilai SKD CPNS di menu pencarian YouTube.
"Ketik di Youtube SKD CPNS 2021 atau Official CAT BKN tinggal ditambahi lokasi," terang Satya Pratama, Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja BKN ketika dihubungi Tirto, Jumat (3/9/2021).
Setiap harinya, BKN Pusat mengunggah live scoring nilai SKD CPNS 2021 untuk daftar peserta yang mengikuti tes di tiap titik lokasinya. Selain BKN Pusat, kantor regional BKN daerah juga menayangkan live scoring SKD. Peserta dapat melihat nilai hasil SKD tersebut dengan cara sebagai berikut.
- Buka laman YouTube di https://www.youtube.com/
- Ketik nama kanal YouTube dari Kanreg/UPT BKN, misalnya Kanreg XII Banda Aceh
- Klik "Cari" atau "Search"
- Jika sudah muncul, pilih video dari kanal YouTube yang dicari
- Lalu, pilih tayangan yang sedang live atau sedang berlangsung
- Setelah tayangan muncul, akan tersedia informasi tayangan live scoring dari hasil tes SKD CPNS 2021
Untuk lebih memudahkan, berikut ini tautan untuk melihat live scoring nilai hasil SKD berdasarkan titik lokasi kantor BKN.
- BKN PUSAT: Official CAT BKN atau BKN Pusat
- KANREG V BKN JAKARTA: Kantor Regional V BKN Jakarta
- KANREG VI BKN MEDAN: Kantor Regional VI BKN Medan
- UPT BKN Kendari: UPT BKN Kendari
- UPT BKN PANGKALPINANG: UPT BKN Pangkalpinang
- KANREG XII BKN PEKANBARU: KANREG XII BKN PEKANBARU
- UPT BKN Serang: UPT BKN Serang
- UPT BKN Palangkaraya: UPT BKN Palangka Raya
- UPT BKN Semarang: UPT BKN Semarang
- KANREG I BKN YOGYAKARTA: Kanreg I BKN Official
- KANREG II BKN SURABAYA: KANREG II BKN SURABAYA OFFICIAL
- UPT BKN Jambi: UPT BKN Jambi
- UPT BKN Mamuju: BKN Mamuju Official
- UPT BKN Lampung: UPT BKN Lampung
- UPT BKN Batam: UPT BKN BATAM
- UPT BKN Gorontalo: UPT BKN Gorontalo
- UPT BKN Ternate: UPT BKN Ternate
- UPT BKN Mataram: UPT BKN Mataram
- UPT BKN Bengkulu: UPT BKN Bengkulu
- UPT BKN Balikpapan: UPT BKN Balikpapan
- UPT BKN PALU: UPT BKN PALU
- UPT BKN Sorong: UPT BKN Sorong TV
- KANREG VIII BKN BANJARMASIN: Kanreg VIII BKN Banjarmasin Official
- UPT BKN Pontianak: UPT BKN Pontianak
- KANREG X BKN: Kantor Regional 10 BKN
- KANREG III: Kanreg III BKN BANDUNG
- KANREG IV Makassar: BKN Makassar Official
- KANREG XIII BKN Banda Aceh: Redaksi BKN Aceh
- UPT BKN Tarakan: UPT BKN Tarakan
- KANREG VII BKN PALEMBANG: Kanreg VII BKN Palembang
- KANREG IX JAYAPURA: BKN IX JAYAPURA
- KANREG XI BKN Manado: Kantor Regional XI BKN Manado
Cara Download Sertifikat BKN
Tahun ini, BKN menyediakan sertifikat nilai hasil SKD bagi peserta seleksi CPNS. Tujuannya adalah sebagai bukti keikutsertaan peserta dalam seleksi SKD CPNS 2021. Sertifikat dari BKN ini berlaku dua tahun, dimulai sejak tanggal peserta ikut tes SKD.
Berikut ini cara mengunduh sertifikat SKD BKN sebagaimana dilansir dari laman resminya.
- Masuk laman resmihttps://sertificat.bkn.go.id/
- Masukkan Nomor Induk Kependudukan atau NIK
- Masukkan nomor peserta
- Pilih tipe seleksi. Tipe seleksi yang tersedia ada tiga, yaitu Sekolah Kedinasan, CPNS, dan PPPK.
- Klik tombol unduh. Selanjutnya, fail sertifikat nilai SKD CPNS akan terunduh secara otomatis.
Penulis: Abdul Hadi
Editor: Nur Hidayah Perwitasari