Menuju konten utama

Jadwal dan Live Streaming Sidang MK Sengketa Pilpres 20 Juni 2019

Sidang MK soal sengketa Pilpres 2019 akan dianjutkan hari ini, Kamus (20/6/2019) pukul 13.00 WIB.

Jadwal dan Live Streaming Sidang MK Sengketa Pilpres 20 Juni 2019
Hakim Mahkamah Konstitusi menunjukan sebagian bukti pihak pemohon yang belum bisa diverifikasi saat sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) presiden dan wakil presiden di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (19/6/2019). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.

tirto.id - Sidang sengketa hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 di Mahkamah Konstitusi akan dilanjutkan pada Kamis (20/6/2019) siang pukul 13.00 WIB. Jadwal ini mundur dari semula yang biasanya dimulai pukul 09.00 WIB.

Agenda sidang hari ini yakni mendengarkan saksi fakta dan ahli dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai pihak termohon dalam perkara ini.

Sidang kali ini dapat dipantau secara streaming lewat beberapa kanal, salah satunya live streaming di Youtube MK.

Sidang MK Pilpres 2019 juga disiarkan secara langsung oleh stasiun TV nasional seperti Kompas TV, TV One, CNN dan Metro TV.

Selain melalui Youtube dan stasiun TV nasional, sidang MK juga bisa dipantau melalui kanal Live Streaming dan Video Conference yang tersedia di laman MK (www.mkri.id) dan ruang video conference di 42 Perguruan Tinggi, khususnya di Fakultas Hukum, yang berlokasi di seluruh provinsi se-Indonesia.

Daftar lokasi video conference MK di Perguruan Tinggi seluruh Indonesia dapat dilihat selengkapnya pada tautan berikut.

Sebelumnya, Rabu (20/6/2019) kemarin, sidang sengketa hasil Pilpres 2019 ini telah mendengarkan keterangan saksi fakta dan ahli dari pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno sebagai pemohon. Sidang ini berlangsung selama 21 jam yang berakhir pada pukul 05.00 WIB pagi tadi.

Mulai awal dari saksi fakta Agus Muhammad Maksum dihadirkan sekira pukul 09.00 WIB, dan ditutup dengan dua saksi ahli yakni Jaswar Koto dan Soegianto Sulistiono sekira pukul 05.00 WIB.

Awalnya, majelis hakim konstitusi yang dipimpin Ketua MK Anwar Usman akan melanjutkan persidangan pukul 10.00 WIB hari ini.

Namun, usulan ini mendapatkan penolakan dari termohon yakno KPU dan juga Tim Hukum Jokowi-Ma'ruf Amin sebagai pihak terkait. Akhirnya, didapatkan kesepakatan sidang dilakukan usai Salat Zuhur.

"Sidang lanjutan perselisihan Pilpres ini akan dimulai pukul 13.00 WIB," kata Anwar Usman sesaat sebelum menutup persidangan. Berikut ini link live streaming di beberapa channel televisi.

Link Live Streaming Sidang MK Sengketa Pilpres 2019 di Youtube MK

Link Live Streaming Sidang MK Sengketa Pilpres 2019 di Kompas TV

Link Live Streaming Sidang MK Sengketa Pilpres 2019 di TV One

Link Live Streaming Sidang MK Sengketa Pilpres 2019 di CNN

Link Live Streaming Sidang MK Sengketa Pilpres 2019 di Metro TV

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Hukum
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH