Menuju konten utama
SPAN-PTKIN 2023

Jadwal dan Cara Daftar Ulang SPAN PTKIN 2023 UIN Padangsidimpuan

Jadwal daftar ulang SPAN PTKIN di UIN Syahada Padangsidimpuan berakhir tanggal 29 Mei 2023.

Jadwal dan Cara Daftar Ulang SPAN PTKIN 2023 UIN Padangsidimpuan
Ilustrasi Ujian Masuk Perguruan tinggi. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Jadwal daftar ulang SPAN PTKIN di UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan (UIN Syahada Padangsidimpuan), Sumatera Utara, dibuka mulai tanggal 5 April 2023 dan berakhir pada 29 Mei 2023.

Setelah pengumuman hasil seleksi, kini proses seleksi SPAN PTKIN 2023 masuk pada tahap pendaftaran ulang dengan jadwal yang ditentukan oleh masing-masing PTKIN yang bersangkutan.

UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan menjadi salah satu PTKIN yang membuka Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau SPAN PTKIN.

SPAN PTKIN merupakan pola seleksi yang dilaksanakan secara nasional oleh seluruh perguruan tinggi dalam satu sistem terpadu dan diselenggarakan secara serentak oleh panitia pelaksana yang telah ditetapkan oleh Menteri Agama Republik Indonesia.

Seleksi tersebut bertujuan untuk mendapatkan calon mahasiswa yang berprestasi akademik tinggi berdasarkan rekomendasi dari Kepala Sekolah atau Madrasah sehingga layak mendapatkan kesempatan untuk menjadi calon mahasiswa di perguruan tinggi melalui SPAN PTKIN.

Setelah adanya surat penetapan calon mahasiswa yang telah dinyatakan lulus jalur SPAN PTKIN di UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan tahun 2023, para calon mahasiswa tersebut bisa segera melakukan pendaftaran ulang.

Apabila pendaftaran ulang tersebut tidak dilakukan pada waktu yang telah ditentukan, maka calon mahasiswa yang bersangkutan akan dinyatakan gugur.

Tata Cara Daftar Ulang SPAN PTKIN 2023 di UIN Padangsidimpuan

Bagi seluruh peserta seleksi SPAN PTKIN 2023 yang telah dinyatakan lulus pada UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan, selanjutnya diminta untuk segera melakukan pendaftaran ulang secara online dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Pendaftaran ulang dilakukan mulai tanggal 5 April 2023 sampai 29 Mei 2023.
  • Membayar UKT/SPP di Bank Syariah Indonesia(BSI) atau Mobile Banking atau ATM Bersama seluruh Indonesia dengan kode bayar yang akan diberikan pada email yang digunakan saat mendaftar SPAN PTKIN. Petunjuk tata cara pembayaran dapat dilihat pada website https://www.uinsyahada.ac.id.
  • Setelah membayar SPP/UKT, username dan password akan dikirim ke email yang digunakan saat mendaftar di SPAN-PTKIN.
- Foto formal close up berwarna dengan latar berwarna merah.
- Hasil scan Kartu Keluarga.
- Hasil scan Kartu Tanda Penduduk
- Hasil scan surat pernyataan bersedia berasrama dengan materai Rp10.000,- dan ditandatangani.

  • Mendownload dan mencetak Bukti Daftar Ulang sebagai bukti sudah terdaftar sebagai mahasiswa serta dibawa saat jadwal masuk Asrama/Mahad Al Jamiah.
  • Peserta yang tidak melakukan pendaftaran ulang pada waktu yang telah ditetapkan dinyatakan GUGUR.

Informasi Seleksi KIP Kuliah 2023 di UIN Padangsidimpuan

Melansir surat pemberitahuan yang diterbitkan tanggal 29 Maret 2023 oleh UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan, terdapat petunjuk teknis dari adanya program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam yang meliputi beberapa ketentuan sebagai berikut:

A. Persyaratan

  • Surat Permohonan bermaterai 10.000;
  • Fotokopi KTP dan Kartu Keluarga;
  • Fotokopi Kartu Indonesia Pintar untuk PIP/Kartu Keluarga Sejahtera untuk PKH/Kartu Jakarta Pintar;
  • Pas foto berwarna ukuran 3x4 sebanyak 3 (tiga) lembar;
  • Fotokopi rapor semester 1 (satu) s.d 6 (enam) yang dilegalisir oleh Kepala Madrasah /Sekolah;
  • Fotokopi ijazah beserta transkrip nilai yang dilegalisir oleh Kepala Madrasah/Sekolah;
  • Menunjukkan prestasi (karya) yang telah dicapai di SLTA dibuktikan dengan sertifikat atau surat keterangan lainnya;
  • Foto rumah orangtua Mahasiswa calon penerima KIP Kuliah dari empat sisi (depan, samping kiri, samping kanan, dan bagian dalam rumah);
  • Fotokopi rekening listrik bulan terakhir (apabila tersedia aliran listrik) dan/atau bukti pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan/PBB (apabila memiliki bukti pembayaran) dari orangtua/wali;
  • Menunjukkan penghasilan orangtua /wali bagi calon penerima yang tidak memiliki Kartu Indonesia Pintar untuk PIP/Kartu Keluarga Sejahtera untuk PKH/Kartu Jakarta Pintar;
  • Menandatangani pakta Integritas bermaterai 10.000;
  • Surat pernyataan kebenaran berkas bermaterai 10.000.

'

B. Waktu Penyerahan Berkas

  • Waktu Pendaftaran Beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah mulai tanggal 05 April s.d 11 Agustus 2023.
  • Berkas diantar langsung ke Kantor Kemahasiswaan Biro AUAK atau dikirim melalui pos dengan alamat: Kampus Universitas Islam Negeri Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan, Jalan T. Rizal Nurdin Km 4.5, Kelurahan Sihitang, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padang Sidempuan, Sumatera Utara, Kode Pos 22733. Paling lambat cap ps tanggal 11 Agustus 2023.

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Iswara N Raditya