tirto.id - Daftar ulang untuk SPAN PTKIN (Seleksi Prestasi Akdemik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri) 2023 untuk Universitas Islam Negeri Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi dimulai tanggal 4 April 2023 sampai dengan 14 Mei 2023
Adapun proses pendaftaran SPAN PTKIN 2023 telah dibuka sejak 16 Februari 2023 hingga 4 Maret 2023. Pendaftaran dilakukan setelah melakukan pengisian dan verifikasi PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa) yang dibuka pada 20 Januari – 13 Februari 2023 lalu.
Pengumuman kelulusan tersebut dapat diakses melalui laman resmi Pengumuman SPAN-PTKIN 2023 yang dibuka sejak Senin, 3 April 2023 pukul 10.00 WIB. Pengumuman dapat dicek dengan memasukkan Nomor Induk Siswa Nasional atau NISN dari peserta.
UIN Sjech M Djamil DJambek Bukittinggi sendiri merupakan salah satu Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri atau PTKIN yang membuka seleksi SPAN PTKIN 2023.
Sementara peserta yang dinyatakan lolos seleksi SPAN PTKIN 2023 di UIN Bukittinggi dapat segera melakukan daftar ulang.
Daftar ulang atau registrasi ulang dapat dilakukan sejak 04 April 2023 sampai dengan 14 Meri 2023. Untuk melakukan daftar ulang calon mahasiswa perlu mempersiapkan sejumlah syarat administrasi yang harus dipenuhi.
Syarat Daftar Ulang SPAN PTKIN 2023 di UIN Bukittinggi
Pendaftaran ulang SPAN PTKIN 2023 di UIN Bukittinggi dapat dilakukan secara daring melalui laman resmi PMB UIN Bukittinggi. Sebelum mulai mengakses, calon mahasiswa yang lolos seleksi perlu mempersiapkan dokumen sebagai berikut :1. File pasfoto format JPEG ukuran 4x6 cm dengan latar belakang merah dan biru.
2. Softfile format PDF scan Tanda Pengenal seperti KTP ataupun Kartu Pelajar.
3. Softfile format PDF scan Kartu Keluarga
4. Softfile format PDF scan Kartu Indonesia Pintar (opsional, jika ada)
5. Softfile format PDF scan Kartu Peserta Asuransi Kesehatan yang masih berlaku seperti BPJS Kesehatan/ASKES/JAMKESMAS/JAMKESDA/KIS (opsional, jika ada)
6. Softfile format PDF scan Slip Gaji / Surat Keterangan Penghasilan kedua orang tua dari instansi tempat bekerja atau dari Kepala Desa / Lurah / Wali Nagari.
7. Softfile format PDF scan Slip Gaji Pribadi / Surat Keterangan Penghasilan dari instansi tempat bekerja atau dari Kepala Desa / Lurah / Wali Nagari (opsional, jika ada)
8. Softfile format PDF scan Bukti Penerima Beras Miskin (Raskin) atau Kartu PKH (opsional, jika ada)
9. Softfile format PDF scan Slip Pembayaran Tagihan Listrik.
10. File foto rumah format PDF tampak depan, tampak samping, tampak belakang dan juga bagian dalam ruangan.
Cara dan Alur Daftar Ulang SPAN PTKIN 2023 di UIN Bukittinggi
Kemudian, apabila calon mahasiswa telah mempersiapkan semua file persyaratan yang telah disebutkan, maka dapat melanjutkan ke tahapan daftar ulang secara daring. Berikut merupakan cara dan juga alur pendaftaran ulang SPAN PTKIN 2023 di UIN Bukittinggi :
- Masuk ke laman resmi PMB UIN Bukittinggi
- Selanjutnya calon mahasiswa perlu memasukkan nomor pendaftaran atau nomor ujian beserta tanggal lahir di menu login yang terletak di bawah menu pendaftaran UM-PASCA (S3)
- Pastikan tidak ada kesalahan penulisan dalam proses input nomor pendaftaran maupun tanggal lahir, jika terdapat kendala calon mahasiswa dapat mengontak admin melalui WhatsApp yang tertera di laman tersebut.
- Nama lengkap
- Jenis kartu identitas
- Nomor kartu identitas
- Tempat lahir
- Tanggal lahir
- Email aktif
- Jenis Kelamin
- Status Perkawinan
- Agama
- Kewarganegaraan
- Asal Negara
- Alamat lengkap meliputi kota/kabupaten, kecamatan, kelurahan, dusun, RT/RW, jalan dan juga gang rumah
- Nomor telepon
- Jenis pendidikan sebelumnya
- Jurusan pendidikan sebelumnya
- Akreditasi pendidikan sebelumnya
- Nama pendidikan sebelumnya
- Alamat pendidikan sebelumnya meliputi kode pos, kecamatan, provinsi, hingga kota/kabupaten.
- Nomor telepon
- Tahun kelulusan
- Nama ayah
- Nama ibu
- Nama wali (jika tidak ada wali, isi nama ayah)
- Alamat orang tua/wali, jika tinggal bersama orang tua/wali calon mahasiswa dapat memilih kotak centang maka informasi akan terisi secara otomatis sesuai dengan alamat calon mahasiswa yang telah diisi sebelumnya.
- Nomor telepon orang tua
Selanjutnya, calon mahasiswa perlu mengisi form penentua Uang Kuliah Tunggal atau UKT, meliputi informasi sebagai berikut :
- Penghasilan orang tua, dibuktikan dengan Surat Keterangan Penghasilan
- Penghasilan sendiri (opsional, jika ada)
- Penerima Raskin (opsional, jika ada)
- Pendidikan orang tua
- Memiliki Kartu Indonesia Pintar
- Pekerjaan orang tua
- Kepemilikan rumah
- Kondisi rumah (Permanen/Semi Permanen/Tidak Permanen)
- Jumlah tanggungan dalam keluarga (jumlah yang tertera di Kartu Keluarga)
- Jumlah kepemilikan kendaraan roda 4 atau roda 2
- Besaran daya listrik beserta bukti tagihan listrik
- Status orang tua kandung (masih ada/yatim/piatu/yatim piatu)
- Biaya uang kuliah berasal dari
- Rata-rata nilai rapor sekolah dari Semester I hingga V
- Unggah pasfoto maksimal ukuran 2 MB
- Unggah hasil scan atau foto ijazah / Surat Keterangan Lulus maksimal ukuran 2 MB
- Unggah hasil scan atau foto KTP / Kartu Pelajar / Kartu identitas lain maksimal ukuran 2 MB.
- Survei singkat terkait sumber informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru
- Mencentang kotak keterangan bahwa form diisi dengan benar adanya, dan pernyataan siap menerima sanksi dan risiko yang ditimbulkan apabila terdapat kesalahan.
Jadwal dan Tahapan Daftar Ulang SPAN PTKIN 2023 UIN Bukittinggi
Jika calon mahasiswa telah selesai melaksanakan pendaftaran ulang, maka dapat mempersiapkan diri menuju tahapan selanjutnya dengan jadwal sebagai berikut :
- Pengumuman Hasil Seleksi SPAN PTKIN 2023 pada 03 April 2023
- Pengisian Data Daftar Ulang dan Pengisian Form UKT pada 04 April 2023 – 14 Mei 2023
- Pengumuman dan Pembayaran UKT pada 23 Mei 2023 – 13 Juni 2023
- Pelaksanaan Wawancara Keagamaan pada 16 Mei 2023 – 13 Juni 2023
- Pelaksanaan MCU dan Pengukuran Jaket Almamater 01 Agustus 2023 – 26 Agustus 2023
- Pengurusan Asuransi Kesehatan pada 01 Agustus 2023 – 30 Agustus 2023
Adapun, jika terjadi keterlambatan utamanya dalam pengisian form UKT di luar jadwal yang telah ditetapkan, maka calon mahasiswa akan dianggap gugur atau mengundurkan diri dari daftar calon mahasiswa baru.
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Yulaika Ramadhani