Menuju konten utama

Info Vaksin ke-2 Surabaya Hari Ini 12 Agustus: Jadwal dan Lokasi

Info vaksin ke-2 Surabaya hari ini, Kamis, 12 Agustus 2021 untuk vaksin jenis Sinovac.

Info Vaksin ke-2 Surabaya Hari Ini 12 Agustus: Jadwal dan Lokasi
Tenaga kesehatan menyiapkan vaksin COVID-19 Moderna untuk disuntikkan kepada rekannya di RSUP Dr. M Djamil Padang, Sumatera Barat, Jumat (30/7/2021). ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/wsj.

tirto.id - Pemerintah Kota Surabaya kembali menggelar program vaksinasi massal hari ini, Kamis, 12 Agustus 2021 di sejumlah titik lokasi.

Vaksinasi yang digelar hari ini adalah untuk penerima dosis ke-2 dengan jenis vaksin Sinovac.

Dilansir dari media sosial resmi @surabaya, total ada 76.046 dosis vaksin di sebanyak 31 kecamatan, dan ribuan dosis vaksin di 3 lokasi berbeda.

Lokasi vaksinasi dosis ke-2 ini akan menyesuaikan dengan lokasi tempat mendapatkan vaksin dosis pertama.

Adapun vaksinasi hari ini akan dimulai pukul 07.00 WIB hingga selesai. Berikut daftar lokasi vaksinasi massal dosis ke-2 Sinovac di Surabaya.

1. Islamic Center Surabaya, Jalan Raya Dukuh Kupang No. 122-124

Vaksinasi di lokasi ini, khusus bagi pelajar usia 12-18 tahun yang dosis pertamanya diterima di Gelora 10 Nopember. Di lokasi ini terdapat sebanyak 8.600 dosis.

2. SMPN 1 dan SMAN 5 Surabaya

Vaksinasi di lokasi ini bagi peserta yang dosis pertamanya diterima di SMPN 1 dan SMAN 5 Surabaya. Di lokasi ini terdapat sebanyak 2.530 dosis

3. 31 Kecamatan

Bagi masyarakat yang menerima vaksin dosis pertama di puskesmas, maka akan menerima dosis ke-2 di kecamatan masing-masing.

Untuk melihat daftar 31 kecamatan, silakan klik tautan berikut: Daftar Tempat Vaksinasi di 31 Kecamatan.

Syarat dan Ketentuan Vaksin

- Membawa kartu vaksin pertama yang berisi jadwal vaksin kedua

- Fotokopi KTP/Kartu Keluarga (Surabya maupun non-Surabaya)

- Membawa alat tulis sendiri

Vaksinasi massal yang menyasar warga berusia 12 tahun ke atas tersebut bertujuan untuk menciptakan kekebalan komunal di masyarakat terhadap virus corona penyebab COVID-19.

Seseorang yang telah divaksin akan memiliki antibodi yang berguna untuk mengurangi gejala hingga tingkat keparahan jika terpapar virus corona COVID-19.

Baca juga artikel terkait VAKSIN CORONA atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yantina Debora