Menuju konten utama

Inflasi Harga Bawang Merah Catat Rekor Tertinggi sejak 2021

BPS melaporkan komoditas bawang merah tercatat mengalami inflasi harga sebesar 30,75 persen pada April 2024.

Inflasi Harga Bawang Merah Catat Rekor Tertinggi sejak 2021
Pedagang memilah bawang merah yang dijual di Pasar Blauran, Salatiga, Jawa Tengah, Jumat (19/4/2024). Menurut pedagang, harga jual bawang merah sejak sepekan sebelum Lebaran 2024 hingga kini masih cenderung tinggi dari sebelumnya Rp25 ribu hingga Rp40 ribu per kilogram naik menjadi Rp50 ribu hingga Rp65 ribu per kilogram tergantung ukuran dan jenisnya. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/aww.

tirto.id - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan komoditas bawang merah tercatat mengalami inflasi harga sebesar 30,75 persen pada April 2024. Angka tersebut menyumbang andil inflasi kumulatif sebesar 0,14 persen. Catatan inflasi ini juga sekaligus yang tertinggi sejak Januari 2021.

Pelaksana Tugas Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti, mengatakan bahwa kondisi kenaikan inflasi terjadi karena suplai bawang merah yang merosot di beberapa wilayah.

Amalia juga menyebut bahwa kenaikan tingkat inflasi tersebut terjadi seiring dengan meningkatnya angka curah hujan di Jawa Tengah bagian utara yang dicatat oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) pada Maret 2024.

"Kami mencatat peristiwa [cuaca] ini berdampak pada harga bawang merah di April 2024. Kenaikan harga disebabkan karena terganggunya produksi di wilayah sentra karena banjir di sepanjang Pantura, seperti Brebes, Cirebon, Kendal, Demak, Grobogan, Pati, dan lain-lain," kata Amalia dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (2/5/2024).

Selain bawang merah, komoditas tomat juga kembali mengalami inflasi setelah sebelumnya mengalami deflasi dua bulan berturut-turut.

Sementara itu, inflasi harga bawang putih sudah mulai menurun seiring dengan realisasi impor bawang putih yang meningkat pada Maret 2024.

"Tekanan inflasi daging ayam ras juga berkurang sejalan dengan peningkatan produksi dan juga produksi jagung pipilan kering pada Maret dan April 2024," kata dia.

Dalam kesempatan terpisah, Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, mendapati harga bawang merah masih tergolong tinggi, meski sudah mengalami penurunan. Dia mencatat bahwa harga bawang merah sudah menyentuh Rp65.000 per kilogram (kg).

Sementara itu, komoditas bawang merah memiliki harga acuan pemerintah (HAP) di tingkat konsumen sebesar Rp36.500-Rp41.500 per kg. Artinya, harga di pasar tradisional saat ini masih jauh di atas ketentuan yang berlaku.

"Sekarang sudah mulai turun dari Rp75.000 ke Rp65.000. Berarti, pasokan sudah mulai lancar," ucap Mendag saat berkunjung ke Pasar Palmerah, Jakarta, Selasa (30/4/2024).

Zulkifli juga mendapati sejumlah harga pangan naik. Di antaranya, harga cabai yang menyentuh Rp60.000 per kg dan bawang merah Rp65.000 per kg. Harga gula pasir pun masih mahal di kisaran Rp19.000 per kg.

Baca juga artikel terkait HARGA PANGAN atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Fadrik Aziz Firdausi